Penting untuk Diketahui, 6 Pertolongan Pertama Saat Gatal-gatal karena Ulat Bulu

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Selasa, 23 November 2021 | 16:24 WIB
Penting untuk Diketahui, 6 Pertolongan Pertama Saat Gatal-gatal karena Ulat Bulu
Ilustrasi gatal karena ulat bulu. (Elements Envanto)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gatal-gatal karena ulat bulu bisa terjadi pada siapa saja. Sebab, ulat bulu merupakan serangga yang bisa ditemukan di jenis tanaman apapun.

Karena itu, mengetahui pertolongan pertama saat gatal-gatal karena ulat bulu sangat diperlukan. Meski tidak mengancam nyawa, gatal-gatal karena ulat bulu bisa mengganggu penampilan hingga aktivitas sehari-hari Anda.

Mengapa terkena ulat bulu bisa menyebabkan gatal-gatal? Mengutip laman Hello Sehat, gatal terjaid karena reaksi berlebihan sistem imun tubuh terhadap racun dari ulat bulu.

Pengaruh dari racun ulat bulu bisa menimbulkan bengkak, ruam yang perih, dan rasa gatal yang sering kali tidak tertahankan.

Ulat bulu. (Elements Envanto)
Ulat bulu. (Elements Envanto)

Akibatnya, Anda bisa terus menggaruk bagian kulit yang terdampak, tetapi rasa gatal ulat bulu justru semakin bertambah dan menyebar ke area kulit di sekitarnya.

Untuk menghilangkan gatal karena ulat bulu, lakukanlah cara pertolongan pertama seperti di bawah ini.

1. Singkirkan bulu dari kulit

Sesaat setelah mengetahui Anda terkena ulat bulu, segera lepaskan ulat bulu yang menempel di kulit.

Namun, jangan menggunakan tangan kosong untuk menyingkirkan serangga ini.

Baca Juga: Ribka Sugiarto Cedera Tersingkir dari Indonesia Masters, Ini Pertolongan Pertamanya

Gunakanlah benda-benda lain di sekitar Anda seperti kertas, ranting, sapu tangan, atau pinset, yang terpenting Anda tidak menyentuh ulat bulu secara langsung.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI