Selain sesak napas, penderita kanker paru-paru juga biasanya mengeluarkan suara ketika bernapas atau mengi. Kondisi ini terjadi ketika paru-paru berkontraksi, tersumbat atau meradang. Tetapi, mengi juga bisa terjadi akibat kondisi kesehatan lainnya.
4. Berat badan menurun
Penurunan berat badan yang terjadi mendadak tanpa penyebab jelas pun bisa menjadi pertanda kanker paru-paru. Umumnya, orang yang mengalami kanker paru-paru sering kehilangan berat badan dalam waktu singkat. Karena, sel kanker menggunakan semua energi dan nutrisi di dalam tubuhnya.
5. Sakit kepala terus-menerus
Sakit kepala juga termasuk salah satu gejala kanker paru-paru yang tak boleh diabaikan. Kondisi ini bisa mengindikasikan bahwa kanker paru-paru sudah menyebar hingga ke otak.
Hal ini terjadi ketika tumor menekan saraf yang melalui bagian dada. Tekanan inilah yang mengakibatkan penderita kanker paru-paru mengalami sakit kepala.