Satgas Covid-19 Optimis World Superbike di Mandalika Berlangsung Aman

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Jum'at, 19 November 2021 | 16:05 WIB
Satgas Covid-19 Optimis World Superbike di Mandalika Berlangsung Aman
https://www.kompas.com/tren/image/2021/11/15/150000265/profil-sirkuit-mandalika-lombok-trek-balap-untuk-motogp-2022?page=1
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Event akbar World Superbike (WSBK) di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat akan berlangsung sebentar lagi.

Terkait hal ini, Juru Bicara Satgas COVID-19 Prof. Wiku Adisasmito mengatakan pihaknya optimistis penyelenggaraan event internasional ini dapat terkendali dari penularan COVID-19.

Karena Indonesia sebelumnya berhasil menyelenggarakan kegiatan besar tingkat nasional yaitu Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua tahun 2021 dan Pekan Paralimpiade Nasional (PEPARNAS) XVI 2021, terbukti berhasil menekan penularan.

"Satgas meminta kepada seluruh pihak yang terlibat yaitu peserta, panitia, ofisial, dan penonton untuk secara disiplin mematuhi protokol kesehatan yang sudah ditetapkan sebagai bentuk perlindungan diri dari penularan COVID-19," kata Wiku dikutip dari situs resmi Satgas Covid-19.

Baca Juga: Kawasan Senggingi Dipadati Wisatawan Jelang WSBK di Mandalika

Pesawat dari Jupiter Aerobatic Team TNI AU beraksi saat sesi latihan jelang pembukaan World Superbike (WSBK) di kawasan sirkuit Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Kamis (18/11/2021). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/wsj. (ANTARA FOTO/SIGID KURNIAWAN)
Pesawat dari Jupiter Aerobatic Team TNI AU beraksi saat sesi latihan jelang pembukaan World Superbike (WSBK) di kawasan sirkuit Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Kamis (18/11/2021). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/wsj. (ANTARA FOTO/SIGID KURNIAWAN)

Karena itulah, Satgas mengharapkan semua pihak menjaga keberhasilan penyelenggaraan event sebelumnya seperti PON XX dan PEPARNAS XVI, agar kegiatan-kegiatan besar selanjutnya dapat terus digelar dengan lancar dan aman dari penularan COVID-19.

"Penting untuk terus dijaga sehingga kegiatan-kegiatan besar dapat berjalan dengan lancar, aman dan minim risiko penularan COVID-19. Serta dapat membantu upaya pemulihan perekonomian di tingkat daerah maupun nasional," katanya lagi.

Sementara itu diberitakan sebelumnya, pengamanan ketat dilakukan oleh ITDC bersama dengan MGPA demi keamanan para pembalap WSBK. Salah satu aturan yang diberikan adalah larangan penerbangan drone sejak 16 hingga 21 November 2021 di area Pertamina Mandalika International Street Circuit dan sekitarnya.

Apabila user pengguna drone menerbangkan tanpa izin ITDC-MGPA, maka user akan kehilangan sinyal dan drone akan kembali ke titik terbang semula.

“Kami sangat memahami bahwa seluruh pihak sangat antusias dalam persiapan penyelenggaraan event balap di Pertamina Mandalika International Street Circuit akhir pekan ini. Namun, dengan alasan keamanan, kami menghimbau masyarakat untuk tidak menerbangkan drone pada area Sirkuit dan sekitarnya,” imbuh Direktur Utama MGPA Ricky Baheramsjah melalui pernyataan tertulis.

Baca Juga: Target Cakupan Vaksinasi 70 Persen di Akhir Tahun Bakal Tercapai? Ini Kata Satgas COVID-19

ITDC-MGPA juga menghimbau agar masyarakat tidak memanjat atau memotong pagar pengaman Sirkuit dan atau melakukan hal lainnya yang membahayakan serta melanggar ketentuan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI