
Kebiasaan yang buruk seperti konsumsi minuman beralkohol dalam waktu panjang dapat membuat hati keracunan. Bawang putih, dalam hal ini mengandung Diallyl Disulfide yang dapat membantu melindungi hati dengan melawan stres oksidatif. Hal ini disebabkan oleh Etanol yang ada dalam minuman beralkohol.
Ketika dikonsumsi secara rutin, ekstrak bawang putih dapat membantu menurunkan defisiensi estrogen yang menyebabkan osteoporosis. Sedikit mengejutkan memang, tapi manfaat yang cukup baik, kan?
Manfaat bawang putih selanjutnya adalah melindungi penderita diabetes dan kardiomiopati dari resiko lebih berat. Kandungan Diallyl Trisulfide yang ada di bawang putih dapat membantu menyehatkan jantung.
Itu tadi beberapa manfaat bawang putih untuk kesehatan yang penting untuk diketahui. Semoga dapat berguna dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya pola hidup sehat. Selamat beraktivitas!
Kontributor : I Made Rendika Ardian