Ada beberapa gejala PTSD yang perlu diperhatikan, antara lain:
- Ingatan masa lalu yang menyebabkan trauma terus-menerus muncul
- Sering mengulang peristiwa yang traumatis seolah kembali terjadi
- Sering mimpi buruk yang terasa nyata
- Reaksi fisik yang menyebabkan stres
Orang dengan PTSD juga bisa mengalami perubahan pola pikir dan suasana hati yang cenderung negatif, seperti pikiran yang selalu negatif pada orang lain, tidak ada harapan untuk masa depan, tidak bisa menjaga hubungan hingga merasa jauh dengan keluarga.