Suara.com - Jika kamu sering bangun malam untuk kencing atau buang air kecil sebaiknya mulai waspada. Karena itu bisa jadi tanda kanker porstat agresif.
Sementara itu, pengasuh Gala Sky Adiansyah yang merupakan anak dari Vanessa Angel disebut masih sering melamun. Ia disebut masih trauma akibat kecelakaan. Dua kabar tadi merupakan berita terpopuler di kanal health Suara.com. Berikut berita terpopuler lainnya.
1. Sering Bangun Malam Untuk Kencing? Waspada Tanda Kanker Prostat Agresif

Kanker prostat menempati urutan kedua setelah kanker kulit sebagai bentuk penyakit yang paling umum di antara lelaki. Penyakit ini sering diberi label "agresif" karena kemampuannya menyebar dengan cepat ke kelenjar getah bening dan organ di sekitarnya jika tidak diobati.
Salah satu tanda penyakit mungkin timbul pada malam hari. Masalah kemih biasanya mencerminkan perubahan mendasar pada uretra - tabung yang mengirimkan urin dari tubuh ke luar.
2. Pengasuh Gala Masih Sering Melamun, Kenali Gejala Trauma Kecelakaan!
![Vanessa Angel, Gala dan Bibi Ardiansyah. [Instagram/aldosinarta]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/11/09/18582-kenangan-fotografer-aldo-sinarta-memotret-vanessa-angel.jpg)
Pengasuh anak Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah, Siska Lorensa, yang selamat dari insiden kecelakaan sudah kembali ke Jakarta. Tetapi, Faisal, ayah Bibi mengatakan pengasuh Gala masih mengalami trauma.
Sejak dilarikan ke rumah sakit kawasan Surabaya, kondisi Siska Lorensa semakin membaik. Tapi, pengasuh Gala juga mengalami beberapa luka pasca kejadian dan trauma, sehingga sulit diajak berkomunikasi.
Baca Juga: CEK FAKTA: AHY Asyik Berlibur di AS Pakai Uang Negara Saat Antar SBY Berobat, Benarkah?