Suara.com - Untuk menurunkan berat badan, cara terbaik yang bisa dilakukan seseorang adalah melakukan diet olahraga rutin.
Namun, tidak sedikit orang yang mencoba menurunkan berat badan dengan rutin mengonsumsi minuman sehat. Alasannya, minum minuman sehat dan alami dipercaya dapat meningkatkan metabolisme Anda.
Nah, ada tiga minuman sederhana yang bisa Anda buat sendiri dari rumah dan dipercaya bisa membantu menurunkan berat badan seperti dikutip dari dari Times Of India:
Jahe lemon madu
Baca Juga: 5 Manfaat Jagung untuk Kesehatan Tubuh, Lengkap dengan Rincian Kandungan Nutrisinya
Untuk mengonsumsi minuman ini, Anda perlu siapkan satu liter air, dua buah lemon, jahe parut satu inci, setengah sendok teh merica, madu, dan satu sendok teh jus lemon.
Untuk membuat minuman ini, pertama masukkan air ke dalam panci, lalu ambil dua lemon yang sudah dipotong, kemudian peras lemon nya. Selanjutnya, Anda bisa tambahkan jahe dan juga merica, lalu rebus sampai lemon melunak.
Jika sudah, biarkan minuman ini menjadi dingin, lalu saring airnya, dan tambahkan madu sebagai pemanis.
Manfaatnya:
Manfaat dari minuman ini, dikatakan dapat mengurangi resistensi insulin dan juga lemak. Di sisi lain, kandungan jahe juga dapat mengurangi rasa lapar dan juga meningkatkan kekebalan tubuh.
Baca Juga: Ini Penampilan Terbaru Kiky Saputri, Berhasil Turunkan Berat Badan 6 Kg
Lada hitam jintan kayu manis
Untuk membuat minuman ini, Anda perlu siapkan satu liter air, tiga sendok teh biji jintan, kayu manis dua inci, satu sendok teh madu, dan satu sendok teh lemon.
Jika sudah, ambil panci lalu tuangkan satu liter air ke dalamnya. Lalu tambahkan jinten, lada hitam, dan kayu manis.
Setelah itu, biarkan rebusan ini mendidih selama 5 atau 7 menit. Saat selesai, saring minuman tersebut lalu tambahkan madu dan lemon sebagai pemanis.
Manfaatnya:
Manfaat dari minuman ini dikenal dapat membantu menurunkan berat badan Anda, di mana kayu manis memiliki sumber antioksidan, serta sifat anti-inflamasi yang dapat membantu melawan diabetes.
Di sisi lain, jinten dikatakan dapat melancarkan pencernaan dan juga meningkatkan kekebalan tubuh. Dengan kombinasi campuran lada hitam, maka minuman ini sebagai pelengkap untuk menurunkan berat badan Anda.
Teh hijau mint
Terakhir, minuman ini bisa Anda buat sendiri dari rumah. Tentunya, Anda perlu siapkan dua sendok teh hijau, lalu siapkan 6-7 lembar daun mint, dan satu cangkir air panas.
Setelah itu, ambil panci lalu tambahkan satu cangkir air beserta daun mint. Dan biarkan rebusan ini mendidih selama lima menit.
Manfaatnya:
Kandungan daun mint dikenal dapat memberikan manfaat yang baik untuk penurunan berat badan.
Tak hanya itu, kandungan ini juga mampu mengurangi nafsu makan yang berlebihan, serta melancarkan pencernaan dan meningkatkan metabolisme tubuh.