5 Manfaat Jagung untuk Kesehatan Tubuh, Lengkap dengan Rincian Kandungan Nutrisinya

Senin, 01 November 2021 | 08:00 WIB
5 Manfaat Jagung untuk Kesehatan Tubuh, Lengkap dengan Rincian Kandungan Nutrisinya
Ilustrasi makan jagung. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Menambah Berat Badan

Jagung kuning dapat menjadi sumber kalori yang kaya dan dijadikan makanan pokok di beberapa tempat. Kandungan kalori jagung manis kuning dan putih adalah 96 kalori per 100 gram. Ini sebabnya manfaat jagung bisa digunakan untuk menambah berat badan dengan cepat.

Ilustrasi makan jagung. (Shutterstock)
Ilustrasi makan jagung. (Shutterstock)

Memberi Mineral Esensial

Jagung mengandung beberapa mineral penting yang baik untuk pertumbuhan dan melawan penyakit, misalnya selenium, fosfor untuk pertumbuhan normal, kesehatan tulang, dan fungsi ginjal yang optimal. Magnesium juga untuk menjaga detak jantung dan meningkatkan kepadatan mineral tulang.

Melindungi Jantung

Minyak jagung memiliki efek anti-aterogenik pada kolesterol yang baik mengurangi risiko berbagai penyakit kardiovaskular. Kandungan asam lemak omega-3 bermanfaat untuk menghilangkan kolesterol jahat, menurunkan tekanan darah, dan meminimalkan risiko jantung dan stroke.

Merawat Kulit dan Mata

Jagung kuning menjadi sumber makanan kaya beta-karoten yang membentuk vitamin A dalam tubuh untuk penglihatan dan kulit sehat. Beta karoten juga bertindak sebagai antioksidan yang sangat kuat dan memerangi penyakit.

Itulah berbagai manfaat jantung untuk kesehatan tubuh dan melindungi dari berbagai penyakit. Jadi mulailah menambah jagung sebagai menu diet harian kamu!

Baca Juga: 8 Manfaat Kumis Kucing sebagai Ramuan Herbal Terpercaya

Kontributor : Yulia Kartika Dewi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI