- 1 liter air
- 3 sdt jinten
- Kayu manis 3 inci
- 1 sdt madu
- 1 sdt lemon
Cara pembuatannya:
- Masukkan air ke dalam panci, tambahkan jinten dan kayu manis, lalu rebus hingga mendidih selama lima menit.
- Biarkan agak dingin sebelum disaring airnya.
- Tambahkan air hangat, madu dan lemon, kemudian aduk rata sebelum diminum.
Manfaat minuman ini:
Kayu manis disebut mengandung antioksidan, di mana kandungan ini dapat membantu menghilangkan lemak. Tak hanya itu, sifat anti-inflamasi dari minuman ini dapat melawan diabetes. Di sisi lain, jinten bermanfaat untuk pencernaan serta meningkatkan kekebalan tubuh.
3. Chia lemon
Bahan-bahan:
- 2 sdt biji chia
- 2 gelas air
- 1 sdt madu
- 1 sdt lemon
Cara pembuatannya:
- Rendam biji chia dalam cangkir yang sudah diisi air, lalu diamkan selama 10 menit.
- Tambahkan dua cangkir air, madu, jus lemon, lalu aduk hingga rata. Minuman ini siap diminum.
Manfaat minuman ini:
Biji chia dikenal karena memiliki pada kalsium dan juga serat yang dapat membantu Anda untuk menurunkan berat badan. Selain itu, lemon yang dikemas dengan vitamin C dapat mencegah resistensi insulin, serta membantu Anda menghilangkan lemak di dalam tubuh.