Bayi Rewel karena Tumbuh Gigi? Coba Lakukan Cara Berikut

Jum'at, 15 Oktober 2021 | 10:02 WIB
Bayi Rewel karena Tumbuh Gigi? Coba Lakukan Cara Berikut
Ilustrasi bayi. (Unsplash)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tumbuh gigi adalah istilah yang digunakan ketika bayi baru pertama kali mendapatkan gigi pertamanya. Tahap ini biasanya cukup menyakitkan dan membuatnya terjaga di malam hari.

Terkadang, gigi muncul tanpa rasa sakit atau tidaknyamanan. Tapi di lain waktu, tumbuh gigi membuat pipi mereka memerah, ruam di wajah hingga demam.

Selain itu, anak mungkin juga lebih sering menggerogoti atau mengunyah banyak hal. Mereka akan kesulitan tidur dengan nyenyak ketika tumbuh gigi.

NHS mengatakan bahwa beberapa bayi bisa memiliki gigi pertamanya langsung ketika lahir. Tapi, beberapa lainnya mungkin mengalami tumbuh gigi ketika berusia 4 bulan.

Baca Juga: Mungkinkah Virus Corona Covid-19 Sebabkan Batuk Berdahak?

Berdasarkan panduan resmi NHS, bayi mulai mengalami tumbuh gigi setelah 12 bulan. Tapi, sebagian besar bayi mulai tumbuh gigi sekitar 6 bulan.

ilustrasi bayi laki-laki [pixabay]
ilustrasi bayi laki-laki [pixabay]

Gigi depan bagian bawah biasanya adalah gigi yang pertama kali tumbuh ketika bayi usia antara 5 hingga 7 bulan. Lalu, gigi depan atas adalah proses tumbuh gigi berikutnya yang bisa terjadi pada usia 6 hingga 8 bulan.

Sedangkan dilansir dari The Sun, semua giginya akan terus tumbuh seiring waktu hingga mereka usia 2 tahun. NHS mengatakan bahwa kebanyakan anak akan memiliki semua gigi susu mereka ketika usia 2 tahun.

Terlepas dari proses pertumbuhan gigi anak, kebanyakan orangtua pasti pusing ketika anaknya mulai susah makan, demam atau merasakan ketidaknyamanan lainnya ketika tumbuh gigi.

Para ahli di Ashton & Partners Teething Powders mengatakan ada beberapa hal yang dapat Anda lakukan untuk membantu menenangkan rasa sakit si kecil ketika tumbuh gigi.

Baca Juga: WHO Bentuk Tim Usut Virus Corona dan Berita Hits Kesehatan Lainnya

Mereka menyatakan bahwa mengunyah dapat meredakan ketidaknyamanan, sehingga memberinya mainan khusus yang bisa digigit akan membantu mereka mengatasi ketidaknyamanan.

Tapi, Anda perlu mensterilkan mainan terlebih dahulu sebelum memberinya untuk digigit-gigit. Jika tak ada mainan, para ahli mengatakan Anda dapat menggunakan kain flanel sebagai gantinya.

Selain itu, memijat halus gusi bayi dengan jari atau waslap juga dapat membantu merangsang jaringan dan mengurangi rasa sakit. Bahkan, memeluk dan bernyanyi untuk bayi Anda cukup membuatnya tenang ketika tumbuh gigi.

Jika Anda sudah mencoba semua cara dan tidak ada yang berhasil, dokter mungkin bisa membantu masalah Anda dengan meresepkan obat-obatan untuk bayi Anda.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI