Tubuh Bugar dan Kulitnya Cantik Alami, Sherina Munaf Bongkar Rahasia Pola Hidup Sehatnya

Jum'at, 15 Oktober 2021 | 08:54 WIB
Tubuh Bugar dan Kulitnya Cantik Alami, Sherina Munaf Bongkar Rahasia Pola Hidup  Sehatnya
Sherina Munaf. [Instagram/sherinasinna]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mantan artis cilik, Sherina Munaf  mengaku menjadi seorang  vegetarian adalah salah satu pola hidup sehat yang dipilihnya.

Tak heran bila ia memiliki kulit cantik alami, badan bugar dan bobotnya pun proporsional.  

Meski demikian, istri dari aktor Baskara Mahendra tersebut juga menekankan perlunya rasa bahagia saat memilih pola hidup tertentu, termasuk pola hidup vegetarian.

Baginya, tak perlu memaksakan diri untuk melakukan beragam kegiatan seperti olahraga yang tak disukai hanya demi merasa ingin lebih sehat.

Baca Juga: 8 Potret Masa Kecil Sherina Munaf, Gemas Banget!

Terpenting , kata Sherina Munaf, olahraga harus dilakukan dengan perasaan sukacita. ia bahkan mengaku, kalau lagi tidak malas bisa olahraga 5 hingga 6 kali seminggu.

"Tapi yang penting adalah happy, olahraga atau bergerak yang menurut kamu happy. Jangan hanya karena harus bergerak, hanya karena harus olahraga, aku harus happy," ungkap Sherina dalam acara peluncuran Inovasi PediaSure Baru, Kamis (14/10/2021).

Tidak hanya olahraga, begitu juga kata Sherina dalam hal makan. Pelantun lagu 'Pergilah Kau' ini menjelaskan pentingnya rasa bahagia saat sedang makan, agar hidup sehat.

Sherina juga melarang, hanya demi hidup sehat mengganti semua makanan dengan makanan diet yang tidak disukainya. Tapi ia hanya fokus pada kandungan nutrisinya.

"Saat makan, bukan berarti semua makanan sehat berarti makanan diet, atau makanan yang bikin tidak happy. Aku happy dengan apa yang aku makan karena aku tahu kandungan nutrisinya," imbuh Sherina.

Baca Juga: Biasa Vegetarian, Kareena Kapoor Jadi Rakus Makan Daging Selama Kehamilan Kedua

Perempuan yang pernah membintangi 'Petualangan Sherina' itu juga bercerita bagaimana ia yang seorang vegetarian kerap mengganti aneka lauk pauk yang dimakan, mengonsumsi sayur, buah, hingga protein nabati yang tidak boleh ia lewatkan.

Satu hal terakhir pola hidup sehat Sherina adalah mengedepankan mainfulness atau secara sadar berterimakasih kepada diri sendiri, khususnya fisik Sherina yang sudah sehat dan kuat hingga saat ini.

"Aku memberikan rasa terimakasih ke badan aku, yang dari kecil sampai sekarang sudah menopang aku sampaui sekarang," pungkas Sherina.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI