NHS Trust South Warwickshire menyarankan untuk mencoba beberapa makanan yang biasanya tidak Anda makan. Makanan yang biasanya tidak dikonsumsi itu mungkin akan terasa lebih enak ketika kehilangan indra penciuman dan perasa.
Contohnya, makanan, minuman dan bumbu masakan yang memiliki rasa sangat tajam, seperti buah jeruk, cuka, limun, saus mint, bubuk kari dan saus asam manis mungkin akan menimbulkan rasa.
Anda juga bisa mencoba mengunyah permen karet atau mengisap permen untuk meningkatkan air liur di mulut Anda. Pusat Kanker MD Anderson di AS merekomendasikan pasien virus corona dengan gejala ini memilih makanan dingin atau beku daripada makanan hangat.
Sebuah dokumen NHS yang diterbitkan oleh Rumah Sakit Homerton di London pun menyarankan pasien yang sembuh dari virus corona harus minum lebih banyak cairan daripada biasanya.
Selain itu, orang yang masih dalam masa pemulihan juga direkomendasikan mengonsumsi lebih banyak protein untuk menjaga kekuatannya. Bahkan setelah virusnya hilang, Anda masih perlu makan banyak kalori.