Suara.com - Bosan dengan teh yang biasa-biasa saja? Cobain deh cascara tea yang menyimpan segudang manfaat dan baik untuk kesehatan.
Mungkin belum banyak yang mengenal cascara tea. Ini adalah teh herbal yang terbuat dari kulit buah kopi yang dikeringkan, atau sering juga disebut coffee chery tea.
Yang unik, hasil seduhan cascara tea mempunyai cita rasa yang beragam, mulai dari rasa apel, buah persik, kayu manis, hingga kulit jeruk. Perbedaan ini dipengaruhi oleh cara penanamannya, panen, hingga proses pengolahannya.
Selain memiliki cita rasa yang nikmat, cascara tea ini kaya akan manfaat. Apa saja manfaat yang bisa didapat ketika kita minum secangkir teh cascara? Ini dia manfaatnya, seperti dilansir dari Sample Coffee.
1. Menaikkan imun tubuh
Terdapat banyak kandungan potassium yang dapat mengontrol tekanan darah dan menguatkan tulang serta menjaga daya tahan tubuh.
Baca Juga: Bantu Atasi Kurang Tidur, Cobalah Minum Teh Lemon Balm Setiap Malam
2. Menghambat pertumbuhan sel kanker
Cascara tea dapat menghambat pertumbuhan sel kanker, karena di dalam cascara tea terdapat kandungan antioksidan yang dapat melawan radikal bebas tersebut.
3. Mencegah penuaan dini
Selain menghambat pertumbuhan kanker, mengonsumsi cascara tea juga dapat mengurangi penuaan dini dan melindungi kulit dari papan sinar matahari. Tapi untuk hasil yang maksimal, cobalah meminumnya secara rutin ya.
4. Meningkatkan konsentrasi dan energi
Bagi kamu yang selalu merasa kekurangan energi, cascara tea ini cocok dikonsumsi untuk meningkatkan konsentrasi yang dapat membuat kamu semakin semangat.
5. Untuk mempercantik rambut
Bagi kamu yang menginginkan rambut sehat nan cantik, cascara tea obatnya. Karena di dalamnya terdapat kandungan vitamin B, potassium, dan kalsium yang akan membuat pertumbuhan rambut menjadi bagus.
6. Dapat mengontrol kadar gula darah
Kandungan yang ada dalam cascara tea juga dapat mengontrol kadar gula darah. Sangat disarankan untuk tidak menambahkan gula ketika minum cascara tea agar lebih sehat.
Baca Juga: Bantu Jaga Kesehatan Tubuh, Inilah Manfaat Teh Sereh!
Itu dia segudang manfaat dan citarasa yang didapat ketika kamu mengonsumsi cascara tea secara rutin. Tertarik untuk mencobanya? (Elisa Naomi)