Suara.com - Jika Anda ingin menurunkan berat badan, metabolisme memainkan peran penting. Metabolisme adalah istilah yang menggambarkan semua reaksi kimia yang terjadi di dalam tubuh. Reaksi kimia ini penting untuk fungsi tubuh Anda.
Melansir dari Times of India, meningkatkan metabolisme berpengaruh pada laju jumlah kalori, sehingga semakin lancar metabolisme maka semakin banyak pula kalori yang terbakar. Memiliki metabolisme yang tinggi membuat Anda tetap energik dan membuat Anda merasa lebih baik sepanjang hari.
Berikut beberapa tips untuk memperlancar metabolisme Anda, antara lain:
1. Memulai Hari Lebih Awal
Untuk memulai hari lebih awal, Anda tentunya butuh tidur cukup yang berkualitas. Kualitas tidur yang baik dikaitkan dengan peluang lebih besar untuk berhasil menurunkan berat badan.
Saat bangun lebih awal, Anda bisa melakukan peragangan sebelum sarapan yang tentu baik untuk kesehatan fisik maupun mental Anda.

2. Jangan Hanya Duduk Selama Bekerja
Bagi kebanyakan orang, bekerja di kantor atau di rumah membuat lebih banyak duduk dan kurang bergerak. Hal ini yang memicu laju metabolisme menjadi lambat.
Oleh karena itu, mencoba tetap aktif di tempat kerja dapat menjaga metabolisme berjalan lebih lancar. Jika Anda memiliki pekerjaan yang tidak banyak bergerak, lakukan dengan aktivitas kecil sepanjang hari.
Baca Juga: 7 Manfaat Sarapan bagi Kesehatan Tubuh, Tidak Boleh Dilewatkan!
Gerakan teratur tidak hanya membantu untuk menurunkan berat badan tetapi meningkatkan produktivitas dan kemampuan Anda untuk berkonsentrasi pada pekerjaan