Suara.com - Banyak orang lanjut usia atau lansia yang tidak memiliki gigi. Karena itu, lebih sulit untuk memenuhi kebutuhan nutrisi lansia ketika sudah tidak memiliki gigi.
Hidup menjadi lansia memang tak mudah. Ada beberapa tantangan kesehatan fisik dan mental yang harus dihadapi oleh lansia. Salah satu tantangan terbesar mereka adalah kehilangan gigi.
Padahal, gigi sangat dibutuhkan untuk konsumsi makanan dan memenuhi kebutuhan nutrisi pada tubuh.
Jadi, tak memiliki gigi akan membuat lansia tidak bisa mengonsumsi semua jenis makanan dan berdampak pada kebutuhan nutrisinya.
Baca Juga: Baru Lagi, Ahli Temukan Varian Virus Corona C.1.2 Mirip Varian Delta
Ada makanan tertentu yang bisa dikonsumsi oleh para lansia tak memiliki gigi. Beberapa makanan ini juga tinggi nutrisi yang penting bagi kesehatan mereka. Berikut ini dilansir dari Times of India, 5 jenis makanan yang bisa dikonsumsi oleh lansia.
1. Orak-arik telur
Orak-arik telur bisa membantu meningkatkan kadar kolesterol pada lansia. Tetapi, telur yang tinggi protein justru baik untuk lansia.
Tak hanya memiliki sejumlah nutrisi, telur juga memiliki vitamin D, vitamin B12, kolin dan selenium. Anda bisa menggunakan putih telur saja untuk diolah sebagai orak-arik agar kadar kolesterol tetap terkendali.
2. Smoothies
Baca Juga: Benarkah Vaksin Booster Dosis Ketiga Bisa Cegah Virus Corona Varian Delta?
Smoothies tidak hanya penuh dengan nutrisi, tapi juga bermanfaat untuk orang tua yang bisa diolah dari buah dan sayuran. Lansia bisa mengonsumsi tanpa mengunyah.
Anda juga bisa menggunakan buah-buahan dan sayuran, seperti pisang, stroberi dan bawam untuk membuat smoothies.
Bahkan, Anda juga bisa menambahkan 1 sendok bubuk protein jika lansia memiliki pencernaan yang baik.
3. Oat
Oatmeal salah satu pilihan sarapan favorit yang mengandung banyak nutrisi dan mudah dimakan. Satu porsi oatmeal memiliki 4 gram serat.
Anda bisa menambahkan beberapa kismis, biji rami dan kacang-kacangan untuk membuat oatmeal yang lebih sehat. Anda juga bisa menambahkan sayuran dalam oatmeal.
4. Yogurt
Yogurt adalah sumber kalsium, protein, dan potassium yang bagus. Yogurt juga memiliki probiotik yang bisa menjaga saluran pencernaan seseorang tetap sehat dan membantu dalam memerangi infeksi jamur.
5. Keju
Keju atau paneer adalah makanan tinggi protein dan kalsium yang baik untuk lansia. Selain itu, paneer juga bisa membantu mengatur kadar gula darah.