Karena varian Delta menular lebih mudah dan menyebar lebih cepat, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyebutnya sebagai 'Varian Perhatian' (VoC).
Penelitian juga menunjukkan bahwa orang yang terinfeksi varian Delta lebih mungkin menunjukkan hasil tes positif 2 hari sebelum Munculnya gejala.
Menurut penelitian dalam jurnal Nature, varian Delta dapat menularkan virus selama hampir 2 hari sebelum gejala muncul. Perubahan garis waktu inilah yang bisa menjadi alasan utama varian Delta sebagai penyebab lonjakan kasus virus corona di dunia.