Duduk Seharian? Perhatikan 7 Hal Ini Agar Tidak Timbulkan Masalah Kesehatan

Risna Halidi Suara.Com
Jum'at, 27 Agustus 2021 | 08:02 WIB
Duduk Seharian? Perhatikan 7 Hal Ini Agar Tidak Timbulkan Masalah Kesehatan
Ilustrasi duduk bekerja (Unsplash/Brooke Cagle)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Masyarakat modern hidup dengan menghabiskan sebagian besar harinya duduk seharian menghadap laptop atau komputer. Mungkin sebagian dari Anda merasakan efek jangka panjangnya, seperti otot yang kaku atau nyeri punggung.

Oleh karena itu, Anda harus memerhatikan postur duduk, agar tidak menimbulkan masalah kesehatan di kemudian hari.

Dilansir dari Bright Side, ada tujuh cara untuk menjaga postur tubuh saat duduk lama. Berikut penjelasan masing-masingnya.

1. Pastikan kursi yang Anda duduk sesuai dengan badan Anda
Kursi bukanlah barang yang “satu ukuran buat semua”. Seperti sepatu, Anda harus memastikan bahwa sepatu itu cocok untuk ukuran Anda. Hal ini dikarenakan adanya perbedaan dalam kesehatan dan kenyamanan Anda.

Baca Juga: Jangan Diabaikan, Ini 5 Masalah Kulit yang Menandakan Kondisi Kesehatan Terganggu!

Pilihan terbaik adalah memilih kursi yang dapat disesuaikan, sehingga ketinggian atau sudut sandaran kursi bisa diubah sesuai dengan kebutuhaan Anda. Selain itu, pastikan juga untuk melihat apakah kursi tersebut setidaknya lebih lebar 2-3 cm dari pinggul Anda di setiap sisinya, dan apakah terdapat celah 1-2 cm antara tepi kursi dengan bagian belakang lutut Anda.

Ilustrasi bekerja dari rumah. (Unsplash/Bench Accounting)
Ilustrasi duduk bekerja. (Unsplash/Bench Accounting)

2. Periksa penyangga pinggang pada kursi
Kursi harus memiliki penyangga punggung yang baik, artinya kursi itu berkontur sedemikian rupa sehingga mengikuti kurva alami berbentuk S dari tulang belakang kita. Kursi yang tidak menopang daerah pinggang atau punggung bawah dapat menyebabkan efek merusak dan perataan pada tulang belakang.

Jika tidak ada, Anda bisa menggunakan cara alternatif yaitu menggunakan gulungan handuk atau bantal kecil sebagai bantalan untuk punggung Anda. Pastikan ukurannya tepat ya!

3. Ikuti langkah ini agar postur duduk Anda benar
Setelah mengetahui kursi yang tepat, kini yang perlu dipertimbangkan adalah bagaimana cara duduk yang benar. Anda bisa mulai dengan duduk di ujung kursi dan membungkuk penuh, dengan leher dan bahu digulung ke depan.

Kemudian perlahan-lahan luruskan tulang belakang Anda dengan menarik kepala dan bahu ke atas, dan mendorong punggung bawah ke depan. Tahan pose ini selama beberapa detik sebelum melepaskannya sedikit, lalu bergeser ke belakang hingga Anda mencapai sandaran.

Baca Juga: Hati-Hati, Stres Bisa Picu 5 Masalah Kesehatan Ini!

4. Pastikan kaki Anda tetap rata di lantai
Kaki yang disilangkan dapat mengurangi aliran darah dan dapat menyebabkan nyeri otot, sehingga para ahli menyarankan agar kaki tetap lurus dan menyentuh lantai. Mereka juga menyarankan untuk menggunakan pijakan kaki jika Anda tidak dapat mencapai lantai.

Ilustrasi duduk bersilang. (Shutterstock)
Ilustrasi duduk. (Shutterstock)

5. Perhatikan sudut duduk Anda
Siku dan lutut idealnya ditekuk 90 derajat, sedangkan pinggul dapat sedikit melampaui sudut kanan untuk mengakomodasi sandaran punggung. Layar komputer harus diatur setinggi mata untuk menghindari ketegangan pada leher dan mata.

Keyboard juga harus ditempatkan sekitar 10 hingga 15 sentimeter dari tepi meja sehingga pergelangan tangan dan tangan memiliki ruang untuk beristirahat.

6. Hindari kelelahan otot
Bahkan sekalipun Anda menemukan kursi yang sesuai, duduk berlebihan tetap dapat menyebabkan masalah kesehatan dan cedera otot. Cobalah untuk berdiri dan bergerak agar darah Anda mengalir. Jika memungkinkan, istirahatlah minimal selama satu menit dalam setiap 30 menit.

7. Lakukan latihan yang dapat membantu menyeimbangkan postur Anda
Anda bisa melakukan wall slide, yaitu latihan sederhana yang mengatur ulang tubuh Anda, dan mengurangi ketegangan di leher dan bahu.

Selain wall slide, Anda juga bisa mencoba beberapa pose yoga seperti Gomukhasana dan Virasana.

Coba ingat berapa lama Anda duduk dalam sehari dan apakah kursi yang Anda pilih sudah tepat dengan postur Anda? Apakah Anda pernah beristirahat dan melakukan peregangan? (Carissa Lim)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI