Studi: Kuasai Satu Saja Instrumen Musik Bisa Berdampak Baik bagi Kesehatan Otak

Selasa, 24 Agustus 2021 | 16:42 WIB
Studi: Kuasai Satu Saja Instrumen Musik Bisa Berdampak Baik bagi Kesehatan Otak
Ilustrasi bermain musik bersama. (Pixabay/icsilviu)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Musik bukan hanya hiburan, namun juga menenangkan, memberi energi, dan menginspirasi. Musik juga memperkuat jalur di otak Anda yang menurut ahli saraf dapat mengarah pada pemahaman yang lebih baik tentang kognisi dan demensia.

Melansir dari Medical Xpress, untuk membantu lebih memahami bagaimana musik memperkuat otak, Dr. Bernard Bendok, ketua Departemen Bedah Saraf di Mayo Clinic di Arizona menjelaskan bagaimana musik memengaruhi para peneliti dalam Mayo Clinic Minute.

"Salah satu fungsi yang lebih tinggi yang dapat dilakukan oleh otak manusia adalah kinerja musik," kata Bendok. 

"Saat Anda menguasai instrumen, ada koneksi tertentu yang tumbuh dan ditingkatkan di otak karena pada dasarnya, otak suka ditantang. Kami tahu bahwa semakin banyak bahasa yang Anda ketahui, semakin kecil risiko demensia Anda. Dan musik bisa menjadi bahasa," imbuhnya. 

Baca Juga: Begini Cara Musik Memperkuat Jaringan Otak Manusia

Memahami musik memungkinkan ahli saraf dan ahli bedah saraf untuk lebih memahami otak. 

Ilustrasi lelaki bermain musik (Shutterstock)
Ilustrasi lelaki bermain musik (Shutterstock)


"Ini adalah cara yang bagus untuk memetakan otak dengan lebih baik, baik untuk meningkatkan keamanan operasi, tetapi juga untuk mengeksplorasi jalan baru untuk terapi baru untuk berbagai kondisi otak manusia, termasuk penyakit degeneratif dan masalah memori," ujar Bendok. 

"Dengan memahami jalur ini yang berkontribusi pada memori musik dan memori kognitif, ini akan memungkinkan kita untuk memecahkan masalah degenerasi seperti demensia, tetapi juga membuka peluang baru untuk meningkatkan fungsi," imbuhnya. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI