Suara.com - Jika sebagian selebriti masih enggan untuk mendapatkan vaksin Covid-19, tidak demikian dengan Aktor berdarah Minangkabau Ammar Zoni. Baru-baru ini ia cerita tentang pengalamnnya saat melakukan vaksinasi Covid-19 di Santa Ursula, Jakarta Pusat.
“Jadi sekitar bulan Juni yang lalu saya divaksinasi bersama keluarga, juga karyawan saya semua all team. Kita semua vaksinasi di Santa Ursula,” ungkapnya pada acara “Pentingnya Dukungan Keluarga dan Orang Terdekat dalam Mempercepat Program Vaksinasi COVID-19 untuk Lansia, Jumat (13/8/2021).
Saat itu ia mengaku mendapatkan vaksin AstraZeneca, sementara beberapa timnya mendapatkan vaksin Sinovac. Ia mengatakan perbedaan itu terjadi karena ternyata stok vaksin AstraZeneca telah habis.
“Ada perbedaan, karena kondisinya waktu itu vaksin AstraZeneca habis di tempatnya. Jadi disuntiknya Sinovac,” ungkap Amar Zoni.
Baca Juga: Ini Jadwal Mobil Keliling dan Sentra Mini Vaksin Covid-19 di Jakarta, Jumat 13 Agustus
Setelah divaksinasi, ia mengatakan tidak ada efek samping yang dialaminya. Semua berjalan lancar dan ia mengaku lebih sehat. Untuk itu, ia menyarankan masyarakat agar bisa segera mendapatkan vaksinasi Covid-19.
“Penting menurut saya program vaksinasi, khususnya lansia dan bagaimana kurangnya vaksinasi lansia sekarang. Mungkin ini yang saya bagikan,” ungkapnya.
“Yang bisa kita lakukan itu, kita bisa berikan informasi di media sosial bahwa vaksinasi itu aman kok. Saya juga sudah, bahkan karyawan saya juga. Dan saya berharap buat yang belum bisa segera divaksinasi, karena tidak ada ruginya,” pungkas Amar Zoni.