Penglihatan Buram Tanda Wajib Pakai Kacamata Baca? Ini Kata Dokter Mata

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Selasa, 10 Agustus 2021 | 16:27 WIB
Penglihatan Buram Tanda Wajib Pakai Kacamata Baca? Ini Kata Dokter Mata
Ilustrasi memakai kacamata. (Pexels)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penglihatan buram menandakan adanya masalah pada kesehatan mata. Biasanya, penglihatan buram ditandai dengan kesulitan membaca. Lalu, apakah memakai kacamata adalah solusinya?

Dilansir laman Smarterhealth.id, dr. David Chan dari Paragon Medical Singapura dan Royal Square Medical Centre Singapura mengatakan ada dua penyebab utama mengapa penglihatan buram, yakni mata kering dan presbyopia.

Mata kering menurutnya lazim terjadi ketika mata terlalu lelah, bisa karena membaca atau menggunakan gadget. Hal ini disebabkan oleh mata yang berkedip lebih sedikit ketika berkonsentrasi, dan membuatnya kering.

"Ini bisa menyebabkan beberapa gejala, misalnya merasa atau melihat ada selaput menutupi mata, pandangan kabur, rasa seperti ditusuk, atau berair, contohnya," tutur dr. Chan.

Baca Juga: Pengobatan Tarsorafi Mata Jadi Solusi Hemat Biaya Bagi Pasien Lepra

Ilustrasi mata minus pakai kacamata (Pixabay)
Ilustrasi mata minus pakai kacamata (Pixabay)

Penyebab lain penglihatan buram adalah presbyopia atau yang dikenal sebagai penyakit mata tua. Ini adalah kondisi yang terjadi ketika kemampuan melihat berkurang perlahan-lahan di usia tua.

Penyaki ini biasa dialami oleh orang-orang yang sudah berusia di atas 40 tahun.

"Anda perlu kacamata baca untuk bekerja. Sayangnya, presbyopia merupakan kondisi mata alami yang terjadi seiring pertambahan usia, biasanya saat usia 40-an," paparnya lagi.

Untuk mengatasi mata kering, dr. Chan mengatakan bisa menggunakan teknik 20-20-20. Tekni ini membatasi penggunaan mata untuk membaca atau menggunakan gadget selama 20 menit, yang diikuti dengan istirahat selama 20 detik sembari memandangi objek yang letaknya 20 kaki (sekitar 6 meter) dari Anda.

"Dengan beristirahat lebih banyak, juga menggunakan pelumas tetes mata akan membuat mata dan otot mata Anda istirahat," paparnya.

Baca Juga: Dituduh Sebagai Influencer Viral yang Serobot Vaksin Moderna, Dokter Ini Pasang Foto Kocak

Sementara untuk mengatasi presbyopia, memakai kacamata adalah solusi yang paling utama. Namun jika Anda tidak betah menggunakan kacamata, solusi lain adalah melakukan operasi LASIK.

"Temui dokter mata untuk memastikan mana di antara opsi tersebut yang cocok dengan mata Anda," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI