Suara.com - Selama ini olahraga diketahui punya manfaat bagi kesehatan. Mulai dari kesehatan fisik hingga mental.
Tapi, bagi Fitness Trainer Health & Beauty Influencer Gyanda Agtyani, olahraga bukan hanya sekadar untuk kesehatan. Bagi, Gyanda olahraga juga sebagai salah satu bentuk mencintai diri sendiri.
“Dari olahraga aku bisa mendapatkan dari segi mental sekaligus cinta sama diri sendiri. Dan dari olahraga, aku bisa menemukan gimana aku bisa proud of myself. Dan itu setelah aku udah nggak nimbang berat badan,” ungkapnya pada acara Self-empowerment Through Beauty & Fitness, Selasa (20/7/2021).
Gyanda melanjutkan, dengan begitu ia merasa lebih percaya diri dengan tubuh yang dimilikinya. Ini karena menurutnya olahraga juga bisa memancarkan kecantikan dari dalam diri.
Baca Juga: Setelah Lapangan Pemkab, Kini Lapangan Denggung dan Stadion Maguwoharjo Terlarang Dipakai
“Kalau cantik itu kan dari luar, tapi pas kenal fitnes aku bisa kenal lebih dalam. Jadi selama ini aku tidak pernah berhenti olahraga, dan semakin aku jalanin itu aku terus termotivasi,” ungkapnya lebih lanjut.
Lebih lanjut, ia mengatakan, dengan begitu, ia jadi lebih percaya diri, dan makin berani untuk mengambil tantangan dan kesempatan yang ada.
"Karena itu, saat aku menemukan olahraga aku justru lebih baik, dan dampaknya itu besar banget. Aku ngerasa olahraga seperti fitnes ini memiliki pengaruh yang besar buat aku,” jelasnya.
Hal lain yang juga menurutnya penting ialah untuk bisa menerima diri terlebih dulu. Karena, seorang tidak bisa selalu mengikuti standar kecantikan dari masyarkat.
“Setelah kenal olahraga fitnes aku malah bangga sama diri aku. Dan itu bikin aku lebih percaya diri,” pungkasnya.
Baca Juga: Wulan Guritno sedang Berduka, Neneknya Meninggal Dunia