Suara.com - Kata ahli tentang perempuan menopause dan kehamilan menjadi berita kesehatan menarik paling banyak dibaca hari ini, Rabu (14/7/2021).
Ada juga jamu yang baik untuk imunitas tubuh Gibran Rakabuming yang tengah positif dan tips dokter Zaidul Akbar agar pasien Covid-19 cepat negatif.
Simak rangkuman berita kesehatan menarik dan populer lainnya dari Suara.com, berikut ini.
1. Usai Menopause, Masih Bisakah Perempuan Mengalami Kehamilan?

Menopause adalah kondisi di mana perempuan berhenti menstruasi. Lalu bisakah mereka mengalami kehamilan usai menopause?
Melansir dari Healthshots, kehamilan terjadi karena pembuahan sel telur oleh sperma. Maka untuk mencapai kehamilan, ketersediaan sel telur dan sperma merupakan kebutuhan yang paling mendasar.
2. Gibran Rakabuming Positif Covid-19, Ini 3 Jamu yang Baik untuk Imunitas Tubuh
![Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. [Suara.com/Ari Welianto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/03/16/61274-wali-kota-solo-gibran-rakabuming-raka.jpg)
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming mengaku dirinya positif Covid-19. Namun ia menyebut dalam keadaan sehat tanpa gejala alias OTG.
Baca Juga: Mantan Pasien Covid-19 Sulit Kembalikan Bobot dan 4 Berita Kesehatan Menarik Lainnya
Ia menyampaikan hal tersebut kepada awak media, sekaligus berpesan agar warga kota Solo mematuhi protokol kesehatan.