Suara.com - Program hamil menurut dokter Zaidul Akbar bisa dilakukan dengan mengikutin panduan agama yang ada di Al Quran. Bagaimana caranya?
Bertahun-tahun menikah tidak kunjung memiliki buah hati, biasanya pasangan suami istri akan memulai program hamil dan melakukan konsultasi ke dokter.
Menurut Dokter Zaidul Akbar, program hamil sudah dijelaskan sekilas dalam Alquran surat Al-Baqarah ayat 223, yang diupamakan istri adalah ladang bagi suami untuk memiliki buah hati. Sehingga wajib suami merawat dan mengurus para istrinya agar sehat.
Lalu dokter yang terkenal dengan konsep Jurus Sehat Rasulullah (JSR) itu, menyebutkan dalam surat Al Mu'minum jika manusia terbuat dari tanah, yang diartikan oleh Dokter Zaidul Akbar sebagai bibit.
Baca Juga: Lagi Program Hamil? dr Zaidul Akbar Anjurkan Minum Ramuan Herbal Ini
"Jadi ada dua konsep, ada tanah ada ladang. Dua konsep atau pesan ini dirangkum dengan bagaimana program hamil sesuai kaidah Islam yang diajarkan Allah SWT dan disunahkan oleh Nabi ternyata simpel sekali," ujarnya lewat kanal YouTube dr. Zaidul Official, Rabu (7/7/2021).
Dokter Zaidul Akbar mengatakan salah satu caranya dengan dengan rutin membaca istighfar, memohon ampun yang ampuh untuk menenangkan pikiran, meredakan stres, tidak mudah marah dan eluar kata-kata kasar.
Dengan cara itu bibit yang seumpama perut atau pencernaan perempuan dan lelaki, maka harus diperbaiki pola makan.
Setelahnya saat proses menanam bibit atau melakukan hubungan seksual suami istri, dan selama proses berusaha diminta untuk tidak marah-marah atau stres.
"Kalau kita bicara lancang, maka dibayangkan tanah ada bibit yang mau ditanam. Bibit yang mau ditanam ini tidak akan bisa ditanam di suatu ladang kalau lahannya nggak siap. Lalu yang kedua kalau bibit yang nggak bagus bibitnya nggak bisa tumbuh," pungkas Dokter Zaidul Akbar.
Baca Juga: Tips Dokter Zaidul Akbar Ajarkan Pola Hidup Sehat Pada Orangtua
Bagaimana, mau mencoba program hamil berdasarkan tuntunan agama Islam?