Suara.com - Kabar baik bagi para peminum kopi. Sebuah penelitian mengungkap bahwa peminum kopi memiliki kemungkinan kecil untuk mengalami penyakit hati kronis. Lalu, jenis kopi apa yang terbaik untuk menurunkan risiko penyakit hati kronis ini?
Beberapa hari belakangan, beredar di media sosial pesan berantai yang mengatakan campuran air kelapa, jeruk nipis, garam, dan madu bisa menjadi obat Covid-19. Dalam pesan berantai tersebut tertulis manfaat bahan-bahan tersebut untuk melindungi dan mengobati orang yang terkena Covid-19. Benarkah?
Cek fakta-fakta dan berita selengkapnya melalui tautan di bawah ini!
1. Studi: Peminum Kopi Lebih Kecil Kemungkinannya Mengalami Penyakit Hati
Baca Juga: Sudah Minum Kopi tapi Tetap Ngantuk, Apa sih Masalahnya?
Minum kopi yang berkafein, baik giling maupun instan atau tanpa kafein dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit hati kronis. Hal ini dinyatakan dalam penelitian yang diterbitkan dalam jurnal akses terbuka BMC Public Health.
Melansir dari Medical Xpress, para peneliti di Universitas Southampton dan Edinburgh, Inggris menemukan bahwa minum kopi jenis apapun dikaitkan dengan penurunan risiko pengembangan dan kematian akibat penyakit hati kronis.
2. CEK FAKTA: Campuran Air Kelapa, Jeruk Nipis, Garam, dan Madu Obat Covid-19?
Beredar di media sosial, pesan berantai yang mengatakan campuran air kelapa, jeruk nipis, garam, dan madu bisa menjadi obat Covid-19.
Baca Juga: Kopi Joss: Kopi Campur Arang yang Wajib Dicobain di Yogyakarta
Dalam pesan berantai tersebut tertulis manfaat bahan-bahan tersebut untuk melindungi dan mengobati orang yang terkena Covid-19.
3. 4 Orang Alami Sindrom Guillain-Barre Usai Suntik Vaksin AstraZeneca
Sebanyak 4 orang di Inggris telah mengembangkan kondisi yang mengancam jiwa setelah beberapa suntik vaksin Covid-19 AstraZeneca. Kondisi ini berkaitan dengan sindrom Guillain-Barre.
Seorang dokter mengungkapkan kasus sindrom Guillain-Barre ini berkembang lebih dari 10 hari setelah keempat orang ini menerima suntikan vaksin AstraZeneca dan mereka semua baru suntik dosis pertama.
4. Catat! 4 Hal Penting yang Wajib Diketahui Sebelum Melakukan Vaksinasi Covid-19
Pemerintah tengah menggalakkan program vaksinasi Covid-19 nasional di sejumlah kota-kota besar di Indonesia.
Dengan modal KTP atau surat keterangan domisili, masyarakat umum berusia di atas 18 tahun bisa mendapatkan vaksin Covid-19 seara gratis.
5. Tanaman Obat Keluarga: Jenis dan Manfaatnya
Tanaman obat keluarga atau dikenal juga dengan sebutan Toga ini merupakan tanaman yang keberadaannya mudah tumbuh di mana saja, di pekarangan rumah misalnya.
Akhir-akhir ini, aktivitas bercocok tanam, khususnya tanaman toga sedang digemaro banyak orang. Bagaimana tidak, tanaman obat keluarga ini memang dipercaya memiliki khasiat atau manfaat yang luar biasa untuk kesehatan.