Suara.com - Seorang desainer web di Filipina menamai putranya yang baru lahir dengan Hypertext Mark Up Language atau disingkat HTML, untuk menghormati profesinya.
Dilansir Says, sebuah postingan Facebook yang dibagikan oleh adik dari oleh pengembang web Mac Pascual tersebut, bayi dengan nama unik itu lahir minggu lalu.
Tentu saja, hal ini membuatnya mendadak menjadi selebriti dalam semalam.
HTML, yang bernama lengkap Hypertext Mark Up Language Rayo Pascual lahir di Bulacan Medical Mission Group Cooperative, yang berjarak sekitar satu jam perjalanan dari Manila.
Baca Juga: Viral Curhatan Wanita Hamil di Luar Nikah, Kekasih Tak Mau Tanggung Jawab
Rupanya memiliki nama unik menjadi tradisi dalam keluarga itu, karena si ayah bernama lengkap Macaroni 85.
Terungkap dalam wawancara INQUIRER.net dengan salah satu bibi bayi bahwa dia dan saudara perempuannya yang lain masing-masing diberi nama Sincerely Yours 98 dan Spaghetti 88.
Sincerely Yours menambahkan bahwa saudara perempuannya Spaghetti telah menamai kedua anaknya Cheese Pimiento dan Parmesan Cheese. Anak-anak menggunakan nama panggilan Chippy dan Peewee.
Mereka juga memiliki kerabat bernama Desaign dan Research.
Ibu HTML, Salie Rayo Pascual, mengatakan bahwa dia sangat gembira menyambut anak sulungnya. Dia menambahkan bahwa kerabat mereka senang dengan nama anak itu.
Baca Juga: Istri Bongkar Tabungan Rahasia Suami, Warganet Salah Fokus sama Celengannya
Postingan pengenalan HTML yang dibagikan oleh bibinya, Sincerely Yours, di Facebook Kamis lalu, 10 Juni.
Kini sudah mendapatkan lebih dari 12 ribu likes, 2.200 komentar, dan dibagikan hingga lebih dari 9.000 kali.