Suara.com - Beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa tidur malam dan rutinitas pagi yang konsisten berkontribusi pada gaya hidup yang lebih sehat.
Hal tersebut dianjurkan, sebab hidup yang lebih sehat pasti berdampingan dengan kebiasaan yang baik.
Sayangnya, banyak orang tidak menyadari bangun tidur di pagi hari di waktu yang selalu sama bisa memberikan banyak manfaat kesehatan.
Bahkan, kebiasaan ini juga akan memberikan Anda energi yang lebih. Berikut ini dilansir dari Bright Side, beberapa manfaat bangun tidur pagi hari di waktu yang selalu sama.
1. Tubuh lebih proaktif dan gigih
Menurut sebuah Penelitian di Jerman, orang yang memiliki kebiasaan bangun pagi dan berorientasi pada pagi hari cenderung lebih gigih.
Tak cuma itu, mereka yang melakukan hal ini cenderung lebih bersemangat untuk kerja sama dan memiliki dorongan untuk mendapatkan pengalaman baru.

2. Lebih waspada dan tidak terlalu cemas
Kecemasan kerap kali dihubungkan dengan kebiasaan tidur yang kurang baik.
Baca Juga: Vaksinasi Dipercepat, Korea Selatan Laporkan Pelambatan Penularan Virus Corona
Penelitian menemukan bangun tidur lebih awal membuat diri kita lebih waspada dan meningkatkan kesehatan tubuh serta pikiran.