Inggris Setujui Vaksin Covid-19 Pfizer Untuk Anak 12 Hingga 15 Tahun

Bimo Aria Fundrika Suara.Com
Sabtu, 05 Juni 2021 | 06:30 WIB
Inggris Setujui Vaksin Covid-19 Pfizer Untuk Anak 12 Hingga 15 Tahun
Vaksin Pfizer. (Anadolu Agency/Tayfun Coşkun)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Vaksin virus corona Pfizer telah disetujui untuk anak muda berusia antara 12 dan 15 tahun di Inggris.

Badan Pengatur Obat dan Produk Kesehatan (MHRA) Inggris membuat pengumuman. Pengambulan keputusan itu mengikuti 'tinjauan ketat' tentang keamanan dan efektivitas dalam kelompok usia itu.

Dr June Raine, kepala eksekutif MHRA, mengatakan, bahwa mereka telah dengan cermat meninjau data uji klinis pada anak-anak berusia 12 hingga 15 tahun.

Mereka telah menyimpulkan bahwa vaksin Pfizer BioNTech Covid-19 aman dan efektif pada kelompok usia ini. Kemudian mereka mengatakan manfaatnya vaksin ini lebih besar daripada risiko apa pun.

Baca Juga: Jubir Satgas Sebut Banyak Pesta Pernikahan di Riau Abai Prokes Covid-19

Ilustrasi Pfizer. [Don Emmert/AFP]
Ilustrasi Pfizer. [Don Emmert/AFP]

“Kami memiliki strategi pengawasan keamanan yang komprehensif untuk memantau keamanan semua vaksin Covid-19 yang disetujui di Inggris dan pengawasan ini akan mencakup kelompok usia 12 hingga 15 tahun," kata dia.

Mereka melanjutkan, bahwa tidak ada perpanjangan otorisasi yang akan disetujui kecuali standar keamanan, kualitas, dan efektivitas yang diharapkan telah terpenuhi.'

“Sekarang Komite Gabungan untuk Vaksinasi dan Imunisasi (JCVI) akan memberi saran tentang apakah kelompok usia ini akan divaksinasi sebagai bagian dari program penyebaran," kata mereka.

Seorang juru bicara Departemen Kesehatan dan Perawatan Sosial mengatakan tahap proses selanjutnya akan melibatkan JCVI memutuskan apakah orang di bawah usia 18 tahun harus divaksinasi secara rutin.

"Kami akan dipandu oleh penasihat ahli dan akan memperbarui pada waktunya," tambah mereka.

Baca Juga: Update Jumat 4 Juni: Tambah 6.486, Pasien Covid-19 RI Kini Tembus 1.843.612 Orang

Vaksin yang sama juga disetujui untuk digunakan di Inggris untuk anak berusia 16 dan 17 tahun pada Desember 2020.

Saran saat ini adalah bahwa orang berusia 16 dan 17 tahun harus ditawari vaksin jika mereka berada dalam kelompok rentan atau tinggal di rumah yang sama dengan seseorang yang mengalami imunosupresi.

Tetapi saat ini tidak ada vaksinasi rutin untuk anak di bawah 18 tahun.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI