Virus Corona India Alami Mutasi Ganda dan Berita Hits Kesehatan Lainnya

Risna Halidi Suara.Com
Senin, 17 Mei 2021 | 11:13 WIB
Virus Corona India Alami Mutasi Ganda dan Berita Hits Kesehatan Lainnya
Ilustrasi virus covid 19.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Varian baru virus corona dari India mengalami mutasi ganda. Apa artinya dan bagaimana dampaknya pada penanganan pandemi Covid-19 dunia?

Berita mengenai mutasi ganda virus corona India masuk dalam daftar berita kanal Health paling populer di Suara.com edisi Senin, 17 Mi 2021 berikut ini.

1. Varian Virus Corona India Punya Mutasi Ganda, Apa Aja itu?

Ilustrasi Virus Corona Covid-19 (Unsplash/CDC)
Ilustrasi Virus Corona Covid-19 (Unsplash/CDC)

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah meningkatkan status varian baru virus corona India sebagai varian perhatian, karena telah menjadi ancaman baru yang mengkhawatirkan.

Baca Juga: 23 Awak Kapal Negara Andhara Positif COVID-19

Para ilmuwan di seluruh dunia mengkhawatirkan varian baru virus corona ini karena biologi mereka yang ditingkatkan. Mereka juga telah mengidentifikasi beberapa mutasi yang berkaitan dengan varian baru virus corona tersebut.

Baca selengkapnya

2. Update Covid-19 Global: Kasus Positif di Asia Jadi yang Terbanyak di Dunia

Ilustrasi virus Corona Covid-19. (Shutterstock)
Ilustrasi virus Corona Covid-19. (Shutterstock)

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah menyebut pandemi Covid-19 mencapai gelombang kedua saat ini. Wabah kali ini bahkan disebut bisa lebih parah dari pandemi tahun lalu. 

Kondisi itu ditandai dengan melonjaknya kasus baru di beberapa negara sejak bulan lalu. Paparan varian baru virus corona B1617 dari India disebut jadi salah satu pemicunya.

Baca Juga: Kasus Covid-19 di Balikpapan Menurun, Tapi Masih Zona Merah

Baca selengkapnya

3. Perbedaan Antibodi dari Riwayat Infeksi dan Vaksin Covid-19

Ilustrasi virus corona Covid-19, antibodi, vaksinasi (Pixabay/Coyot)
Ilustrasi virus corona Covid-19, antibodi, vaksinasi (Pixabay/Coyot)

Antibodi untuk melawan virus corona Covid-19 bisa diperoleh dari suntik vaksin atau setelah sembuh dari infeksi penyakit tersebut. Tapi, para penyintas virus corona biasanya disarankan tetap suntik vaksin Covid-19 agar terlindungi maksimal.

Tapi, banyak orang mungkin belum paham tentang antibodi untuk melawan virus corona Covid-19 dan perbedaan antara antibodi melalui infeksi serta antibodi dari vaksin Covid-19.

Baca selengkapnya

4. Vaksin AstraZeneca 97 Persen Efektif Lawan Varian Virus Corona India

Ilustrasi vaksin COVID-19. (unsplash/@dimitrihou)
Ilustrasi vaksin COVID-19. (unsplash/@dimitrihou)

Sebuah studi baru menemukan vaksin AstraZeneca 97 persen efektif menangani varian virus corona India. Saat ini, sudah ada 1.313 kasus varian baru virus corona India yang telah ditemukan di Inggris.

Menteri Kesehatan Inggris, Matt Hancock mengatakan sebagian besar yang sudah didiagnosis dengan mutasi super-infeksius India di hotspot Bolton dan Blackburn belum mendapatkan vaksinasi, meskipun mereka telah memenuhi syarat.

Baca selengkapnya

5. Soal Kebijakan Lepas Masker, Ini 5 Perbedaan Amerika Serikat dan Indonesia

Ilustrasi Masker (Pexels/Anna)
Ilustrasi Masker (Pexels/Anna)

Pakar kesehatan di Indonesia menyebut kebijakan lepas masker bagi yang sudah divaksinasi di Amerika Serikat tak bisa diterapkan di Indonesia.

Guru Besar Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, Prof Tjandra Yoga Aditama, mengatakan bahwa setidaknya ada lima perbedaan dan alasan yang membuat kebijakan tersebut tak bisa diterapkan di Indonesia. Alasannya beragam, mulai perbedaan vaksin COVID-19 yang digunakan hingga cakupan vaksinasi.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI