Ciri-Ciri Kepribadian Dapat Diubah, Begini Caranya

Sabtu, 15 Mei 2021 | 09:53 WIB
Ciri-Ciri Kepribadian Dapat Diubah, Begini Caranya
Ilustrasi kepribadian ekstrovert. (freepik.com/halayalex)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Tantang kepercayaan diri

Jika Anda yakin Anda tidak bisa berubah, Anda tidak akan berubah. Misalnya, apabila ingin menjadi lebih supel tetapi tetap percaya bahwa introversi yang Anda miliki adalah sifat permanen, maka Anda tidak akan pernah mencoba untuk menjadi lebih ramah.

Tetapi jika percaya bahwa itu dapat diubah, Anda akan cenderung berusaha agar lebih suka berteman.

Fokus pada usaha

Psikolog Carol Dweck mengatakan memuji upaya daripada kemampuan itu penting. Jadi, daripada berpikir, "Aku sangat berbakat", lebih baik menggantinya dengan, "Aku sudah berkerja keras".

Dengan beralih ke mindset berkembang daripada mindset tetap, Anda mungkin merasa lebih mudah mengalami perubahan dan pertumbuhan nyata pada kepribadian Anda.

Menjalani sebuah 'peran'

Psikolog positif Christopher Peterson menyadari sejak awal bahwa kepribadian introvertnya mungkin berdampak buruk pada karier sebagai akademisi.

Untuk mengatasinya, ia memutuskan untuk mulai bertindak ekstrovert dalam situasi tertentu, seperti saat menyampaikan kuliah di kelas atau memberikan presentasi di sebuah konferensi. Akhirnya, perilaku ini menjadi kebiasaan.

Baca Juga: Bekerja Freelance Pilihan Tepat Untuk Introvert, Mengapa?

Sementara dia masih seorang introvert, Peterson belajar bagaimana menjadi ekstrovert ketika dia membutuhkannya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI