Akhirnya, Pakar Kesehatan Beri 4 Tips Berpelukan Aman di Masa Pandemi

Sabtu, 15 Mei 2021 | 08:30 WIB
Akhirnya, Pakar Kesehatan Beri 4 Tips Berpelukan Aman di Masa Pandemi
Pasangan berpelukan. (Unsplash/Niver Vega)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pandemi virus corona membatasi banyak hal, salah satunya berpelukan dengan orang-orang terkasih. Padahal, pelukan dapat menurunkan stres dan tekanan darah.

Sekarang, saat orang-orang telah mendapatkan vaksin Covid-19, para ahli mengatakan berpelukan sudah dapat dilakukan. Meski begitu, ini juga masih terbatas dengan orang yang tinggal satu rumah saja.

Menyadur BBC, berikut saran pakar kesehatan tentang cara berpelukan yang aman:

1. Bersikap selektif

Profesor Sally Jane Cutler dari University of East London mengatakan ia hanya akan berpelukan dengan anggota keluarga saja.

"Saya pikir kita harus hati-hati dengan siapa kita akan dipeluk," kata Cutler.

Selain itu, orang juga harus berhati-hati dengan mereka yang rentan terhadap Covid-19. Jadi, lebih baik memilih untuk tidak memeluk kerabat yang lansia, terutama jika belum divaksinasi.

Ilustrasi Berpelukan. (pexels.com/Askar Abayev)
Ilustrasi Berpelukan. (pexels.com/Askar Abayev)

2. Lakukan secara cepat

Lamanya Anda berdekatan dengan seseorang saat berpelukan juga membuat perbedaan.

Baca Juga: Pelukan dan Orgasme Disebut Bisa Redakan Sakit Kepala, Simak Penjelasannya

"Jangan menghabiskan waktu terlalu lama untuk bertatap muka, lakukan pelukan singkat," ujar Frank Atherton, kepala petugas medis di Wales, Inggris.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI