Suara.com - Lebaran sering kali menjadi ajang pesta makanan terutama makan daging. Padahal konsumsi daging bisa menimbulkan berbagai masalah untuk kesehatan.
Melansir dari Insider, berikut dampak makan daging pada kesehatan, antara lain:
1. Kelelahan
Saat konsumsi daging, Anda membutuhkan lebih banyak energi sehingga lebih mudah lelah, lesu, hingga mengantuk. Saat tubuh bekerja untuk mencerna, tubuh memindahkan aliran darah ke Anda untuk membantu memprioritaskan proses pencernaan.
2. Pencernaan Kekurangan Serat
Salah satu konsekuensi dari makan terlalu banyak daging adalah makan lebih sedikit dari makanan lain, termasuk biji-bijian dan produk segar. Akibatnya, Anda mungkin merasa kembung, menderita sembelit atau diare karena pencernaan yang buruk karena kekurangan serat.
3. Dehidrasi
Efek samping lain dari semua protein dalam makanan kaya daging adalah dibutuhkan banyak air untuk mencernanya sehingga membuat Anda dehidrasi.
Meskipun protein sangat penting untuk kesehatan, termasuk pembentukan dan perbaikan otot, orang cenderung berpikir bahwa mereka membutuhkan lebih dari yang sebenarnya mereka butuhkan.
Baca Juga: 3 Petak Kontrakan Ustaz Marullah di Pondok Gede Bekasi Hangus Dilalap Api

4. Memicu Penyakit Kardiovaskular