Suara.com - Pemberian vaksin Covid-19 menjadi upaya protektif serta menanggulangi pandemi. Demi mendorong program vaksinasi, beberapa universitas di Amerika Serikat mewajibkan para mahasiswa untuk mendapat vaksin Covid-19 penuh sebelum kembali ke kampus.
Dilansir dari Forbes, Universitas Rowan New Jersey tak hanya mewajibkan vaksinasi, tapi juga akan menawarkan pemberian insentif.
Pihak perguruan tinggi ini mengumumkan pada Kamis (6/5/2021) bahwa mahasiswa yang memberi bukti bahwa mereka telah sepenuhnya divaksinasi Covid-19 akan menerima insentif uang hingga USD 1.000 atau Rp 14 jutaan.
Mahasiswa penuh waktu Rowan akan menerima kredit uang USD 500 (Rp 7 juta) jika mereka menunjukkan bukti vaksinasi sebelum 7 Agustus.
Sedangkan mhasiswa yang tinggal di kampus juga berhak menerima kredit tambahan USD 500 (Rp 7 juta) untuk tagihan perumahan mereka.
Baca Juga: Dukung Pemulihan Wisata Nasional, DFSK Gelora E Siap Antar-Jemput Turis
Program insentif serupa juga kabarnya akan diberlakukan pada staf atau karyawan kampus.
"Pesan kami hari ini sederhana. Kami percaya jalan menuju normalitas adalah melalui vaksinasi yang meluas dan kami ingin seluruh komunitas kami berkomitmen untuk mencapai tujuan vaksinasi yang meluas," ujar Presiden Universitas Rowan Ali A. Houshmand.
Rowan adalah salah satu universitas di Amerika Serikat yang mewajibkan siswanya divaksinasi. Sebelumnya ada Universitas Carolina Utara di Greensboro mengumumkan undian di mana siswa yang divaksinasi memenuhi syarat untuk memenangkan berbagai hadiah.
Selain itu ada pula Danville Area Community College di Illinois menawarkan kelas musim panas gratis, hingga USD 600 (Rp 8,5 juta) untuk siapa saja yang memiliki kartu vaksinasi CDC.
Baca Juga: Kapal Pembawa Gula Masuk Indonesia, 13 ABK Asal India Positif Corona