Baik Untuk Kesehatan Selama Puasa, Kenali 5 Manfaat Teh Hijau

Senin, 03 Mei 2021 | 13:20 WIB
Baik Untuk Kesehatan Selama Puasa, Kenali 5 Manfaat Teh Hijau
Teh hijau matcha. (Sumber: Medic Magic)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Menurunkan kadar kolestrol

Teh hijau memiliki komponen katekin, yang memiliki sifat antioksidan dan dapat mengurangi kadar kolestrol dalam tubuh.

Lewat analisis studi di tahun 2011, dari 14 penelitian menunjukkan mengkonsumsi dua teh hijau per hari selama 10 tahun dapat menurunkan kolestrol LDL.

Ilustrasi teh hijau. (Sumber: Shuttertsock)
Ilustrasi teh hijau. (Sumber: Shuttertsock)

“Beberapa penelitian klinis menunjukkan, mengkonsumsi teh hijau dapat menurunkan kolestrol. Meski mekanismenya belum jelas, senyawa teh hijau memengaruhi sirkulasiasam empedu, yang membantu mengatur kolestrol,” ungkap Melinda Ring, MD.

Menyehatkan dan memperkuat tulang

Teh hijau dikenal dapat membantu menyehatkan sekaligus memperkuat tulang. Penelitian mengungkap, manfaat teh ini juga dapat membantu mengobati dan mencegah osteoporosis.

“Daun teh mengandung fluoride, yang dapat memperlambat osteoporosis, serta senyawa seperti flavonoid dan fitoestrogen bermanfaat untuk tulang,” ungkap Melinda Ring.

Studi yang dilakukan di tahun 2017, 171 wanita pasca menopause dengan tulang lemah, menunjukkan peningkatan kesehatan tulang yang signifikan, setelah mengkonsumsi senyawa dari teh hijau.

Mencegah penuaan kulit

Baca Juga: 4 Jenis Herbal Ini Ampuh untuk Cegah Kanker, Salah Satunya Teh Hijau

Diyakini mengkonsumsi teh hijau dapat bermanfaat untuk kulit. Dengan kandungan mikronutrien yang disebut epigallocatechin gallate (EGCG), dikenal dapat memperbaiki kulit.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI