Awas! Pola Makan Ini Bersiko Kena Penyakit Jantung Hingga Kematian

Kamis, 22 April 2021 | 16:10 WIB
Awas! Pola Makan Ini Bersiko Kena Penyakit Jantung Hingga Kematian
Ilustrasi perempuan makan makanan manis [shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pola makan seorang setiap hari sedikit banyak akan mempengaruhi kondisi tubuh. Oleh sebab itu penting memiliki pola makan yang sehat.

Karena menurut penelitian yang diterbitkan oleh BMC Medicine, sejumlah pola makan tertentu bisa menyebabkan penyakit jantung bahkan hingga kematian.

Salah satunya asupan pola makan seperti mengkonsumsi cokelat dikaitkan dengan risiko penyakit jantung dan kematian, yang terjadi pada orang berusia paruh baya.

Menurut penulis studi Carmen Piernas, penyakit jantung atau kardiovaskular menjadi penyebab utama pada kematian di Inggris, dengan pola makan buruk yang menjadi penyebabnya.

Baca Juga: 60 Orang Dikremasi Tiap Hari di India karena Lonjakan Kematian

Ilustrasi makanan manis (Shutterstock)
Ilustrasi makanan manis (Shutterstock)

“Diet yang paling umum biasa mengkonsumsi nutrisi dibanding makanan manis. Temuan kami juga membantu mengidentifikasi makanan dan minuman tertentu, yang biasa dimakan pada masyarakat Inggris yang meningkatkan risiko jantung dan juga kematian,” ungkapnya, yang dilansir dari Medical Express.

Para peneliti dari Universitas Oxford Inggris juga menganalisis dua pola makan, yang dikaitkan dengan peningkatan risiko penyakit jantung dan kematian yang terjadi pada usai paruh baya.

Pola makan yang pertama yakni cokelat, penganan, mentega, roti, buah, dan sayuran segar. Sedangkan yang kedua yaitu gula, jus buah, cokelat, penganan, mentega, dan keju berlemak tinggi.

Selain itu, peneliti juga menemukan kelompok yang tidak memasukkan pola makan yang sehat, sehingga dalam kelompok tersebut berisiko mengalami obesitas dan penyakit jantung pada usia 60 tahun.

Lewat analisis data yang dikumpulkan dari 116.806 orang dewasa dari Inggris, Skotlandia, dan Wales pada tahun 2006 dan 2010, peserta dalam data tersebut berusia 37 sampai 73 tahun. Setelahnya, peneliti menganalisis terkait asupan nutrisi bagi para partisipan, dengan risiko penyakit jantung dan catatan kematian pada tahun 2017 dan 2020.

Baca Juga: Sering Sesak Napas dan Terbangun Saat Malam, Tanda Penyakit Jantung?

Pola diet dengan mengkonsumsi minuman manis, jus buah, dan makanan berbahan pengawet, ditemukan memiliki risiko penyakit jantung dan kematian, meski kelompok ini masih melakukan akktivitas fisik, merokok, dan hidup dengan obesitas. Tidak hanya kelompok pria saja, melainkan wanita juga rentan berisiko.

Studi terkait risiko jantung dan pola makan ini bersifat observasi, dan belum ada kesimpulan lebih lanjut dan masih perlu diselidiki.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI