Suara.com - Makanan yang mengandung karbohidrat seringkali dihindari oleh orang-orang yang sedang diet. Padahal tidak selalu karbohidrat langsung yang menyebabkan kenaikan berat badan. Tetapi lebih berpengaruh pada jenis karbohidrat yang dikonsumsi.
Banyak makanan yang mengandung karbohidrat. Tinggal bagaimana memilih sumber makanan yang tepat untuk dikonsumsi. Dikutip dari Asiaone, berikut 7 makanan mengandung karbohidrat yang tak buat berat badan melonjak.
1. Karbohidrat kompleks
Karbohidrat kompleks berupa biji-bijian adalah jenis karbo yang lebih kaya serat. Karbohidrat kompleks membutuhkan waktu lebih lama untuk dicerna dalam perut, sehingga membuat rasa kenyang lebih lama.
2. Tukar nasi putih dengan nasi merah

Semakin utuh suatu makanan, semakin padat gizinya, sehingga semakin sehat pula untuk dikonsumsinya. Meskipun nasi putih dan beras merah hampir mirip dalam jumlah kalori, karbohidrat, dan protein, tetapi beras merah memiliki lebih banyak serat, vitamin, dan mineral. Tentu dapat jadi pilihan yang lebih sehat.
Selain itu, karena nasi merah lebih mengenyangkan daripada nasi putih, porsi yang disantap bisa lebih sedikit sehingga tentu mengurangi asupan kalori.
3. Kontrol konsumsi dessert
Makan karbohidrat yang lebih sehat tidak harus meninggalkan dessert. Anda hanya perlu membuat pilihan yang lebih baik.
Baca Juga: Hindari Gula, Lakukan 3 Hal Ini agar Anda Tetap Berenergi Sepanjang Hari
Misalnya, tukar shake kental yang lembut dengan smoothie yang menyehatkan usus dengan yoghurt dan beri beku. Atau pilih muffin bebas frosting daripada sepotong kue dan cupcake.