Suara.com - Ujian Tertulis Berbasis Komputer- Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri atau UTBK-SBMPTN 2021 tengah berlangsung. Banyak siswa lulusan SMA sederajat sedang berjuang mengerjakan soal dan memberikan yang terbaik agar diterima PTN favorit.
Nah, bagi yang kamu yang mengambil kelompok ujian Saintek, ada beberapa kisi-kisi sederhana yang perlu diperhatikan sebelum berjuang di arena pertempuran.
Tips di bawah ini wajib kamu baca untuk memaksimalkan proses dalam mengerjakan soal UTBK Saintek dengan tepat dan lancar, seperti yang Suara.com kutip dari siaran pers Ruangguru, Rabu (14/4/2021)
1. Matematika IPA
Berbeda dengan matematika dasar atau matematika IPS, matematika Saintek fokus pada subjek pelajaran yang tingkat kesulitannya lebih tinggi.
Kunci dalam mengerjakan soal-soal ini adalah penguasaan materi yang berkaitan dengan fungsi, teknik integrasi atau diferensiasi, dan interpretasi dari setiap persamaan matematika. Penguasaan fungsi trigonometri juga menjadi faktor penting dalam menghadapi soal-soal ini.
2. Kimia
Soal-soal Kimia tidak akan terlepas dari konsep mol. Secara sederhana, mol diartikan sebagai satuan kuantitatif untuk partikel sejumlah bilangan avogadro. Beberapa poin penting dari materi ini juga terkait dengan persamaan reaksi kimia dan dinamikanya, juga konsep sifat-sifat unsur dalam sistem periodik.
Selain itu, beberapa materi seperti Stoikiometri, Larutan, Ikatan, dan Reaksi Redoks serta Elektronika merupakan soal yang kerap kali keluar pada materi Saintek Kimia. Tetapi ingat, bagaimana pun soalnya, tetap kerjakan dari yang paling mudah terlebih dahulu, ya.
3. Fisika
Banyak yang berasumsi bahwa mata pelajaran yang paling sulit di UTBK-SBMPTN adalah fisika. Namun jangan khawatir, dua tips ini akan memudahkan kamu dalam mengerjakan soal-soal UTBK Fisika, lho!
Pertama, pada materi analisa dimensi, kenali satuan apa yang diketahui dan satuan apa yang ditanyakan. Jika hal ini sudah kamu kuasai, ada baiknya kamu tahu juga faktor-faktor konstanta yang mungkin ada dalam perhitungannya.
Baca Juga: Digelar saat Corona, Persiapan yang Wajib Dipenuhi Peserta UTBK-SNMPTN
Kedua, interpretasi soal dengan seksama. Artinya, kamu perlu memahami cerita yang dipermasalahkan dalam soal dan bagaimana fenomenanya secara nyata.