Suara.com - Kementerian Kesehatan RI memberikan kesempatan seorang pendamping yang menemani dua orang lansia untuk divaksinasi Covid-19 bersama-sama.
Tidak ada syarat khusus untuk pendamping lansia agar bisa divaksin. Hanya saja menurut Juru Bicara Vaksinasi Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Siti Nadia, pendamping ini harus mengantar 2 orang lansia yang sama untuk diberikan dosis pertama dan dosis kedua vaksin Covid-19.
"Tapi harus dengan lansia yang sama pada waktu dosis kedua. Jangan lansia yang beda karena kan lansia juga harus mendapatkan dosis kedua juga," ujar Nadia saat dihubungi Suara.com, Jumat (2/4/2021).
Berikut beberapa jalur untuk mengikuti program 3 in 1 yang sudah dimulai sejak 22 Maret lalu ini, yakni sebagai berikut:
Baca Juga: Vaksin Covid-19 Pfizer Bisa Beri Perlindungan Hingga 6 Bulan
1. Vaksinasi di BBPK Jakarta Kemenkes
Bertempat di Kampus Hang Jebat yang terletak di Jalan Hang Jebat, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Pelaksanaan vaksinasi digelar setiap Senin hingga Sabtu, kecuali Minggu dan hari libur nasional.
Adapun jadwalnya Senin hingga Jumat digelar dua sesi, yakni pukul 08.00 WIB hingga 12.00 WIB. Lalu sesi kedua mulai pukul 13.00 hingga 16.00 WIB.
Sedangkan untuk hari Sabtu, hanya digelar satu sesi saja, yakni pukul 08.00 WIB hingga 12.00 WIB. Adapun cara mendaftarnya bisa mengakses situs loket.com berikut ini.
Berikut syarat dan ketentuan vaksinasi Covid-19 di BBPK Hang Jebat, seperti yang tertera pada situs tiket.com:
Baca Juga: Dampingi 2 Lansia, Pengantar Juga Bisa Ikut Divaksin Covid-19!
- Wajib membawa KTP dan minimal usia 60 tahun.
- Wajib hadir tepat waktu sesuai jadwal yang ada di e-voucher. Untuk menghindari kerumunan, jangan datang terlalu cepat atau terlalu terlambat dari jam penjadwalan.
- Tetap menjaga protokol kesehatan selama di area Vaksinasi.
- Wajib membawa bukti e-voucher agar dapat diperkenankan masuk ke area Puskemas dan menerima layanan vaksinasi.
- E-voucher yang diterima bukan jaminan untuk mendapat vaksinasi karena akan diverifikasi ulang oleh sistem P-Care.
- Bagi mereka yang datang tanpa mendaftar atau peserta yang datang di luar jadwal tidak akan dilayani.
- Bagi peserta yang berobat rutin untuk penyakit kronis, mohon dapat membawa surat rekomendasi vaksin dari dokter spesialis.
- Hari Kamis, Jumat dan Sabtu hanya melayani hingga pukul 12.00 WIB
- Hari Minggu/Besar Tidak melayani Vaksinasi/Libur.
2. Vaksinasi di Siloam Hospital
Ada 2 lokasi tempat bisa mendapatkan program ini dari RS Siloam, yaitu di Lippo Mall Kemang, Lantai 1 dan Lippo Mall Puri, Lantai 2
Langkahnya sebagai berikut:
- Daftarkan diri melalui kemkes.go.id (jika untuk vaksinasi ke-2, silahkan langsung langkah ke-2).
- Download dan daftar di aplikasi MySiloam melalui Android atau iPhone di https://onelink.to/sdkwud.
- Klik menu 'Vaksin C19' untuk pilih lokasi, jadwal, isi data diri dan form persetujuan vaksinasi. Anda siap divaksin.
3. Vaksinasi lewat Halodoc
Ada 2 lokasi yang bisa Anda pilih jika mendaftar lewat aplikasi Halodoc untuk program ini, yaitu :
- Benyamin Sueb Blok C3, Kemayoran, Jakarta Pusat.
- West One City, Jalan Raya Duri Kosambi, Cengkareng, Jakarta Barat.
Caranya bisa langsung membuka aplikasi Halodoc, dan mendaftar untuk vaksinasi Covid-19 untuk 2 lansia, 1 non lansia.