"Beberapa minggu setelah gejala awal ini, persendian dan otot mulai terasa sakit," jelas Arthritis Foundation (AF).
Menurut Mayo Clinic, nyeri ini berlangsung setidaknya dua minggu. Bagian sendi yang paling sering terasa nyeri adalah lutut dan pergelangan tangan.
3. Pengobatan arthritis
Sayangnya, tidak ada obat untuk radang sendi. Tapi, ada beberapa hal yang bisa Anda lakukan untuk memperlambat kerusakan dan mengurangi gejala.
Anda bisa mengonsumsi makanan sehat dan seimbang jika menderita radang sendi. Makanan sehat akan memberi Anda semua nutrisi yang dibutuhkan dan membantu Anda mempertahankan berat badan yang sehat.
Jaga berat badan sehat sangat penting, karena ini bisa memberi tekanan berlebih pada persendian di pinggul, lutut, pergelangan kaki dan kaki. Kondisi itulah yang menyebabkan peningkatan nyeri dan masalah mobilitas.
NHS menjelaskan bahwa olahraga juga bisa membantu menurunkan berat badan dan bisa membawa manfaat langsung untuk mengatasi arthritis.
Selain itu, olahraga teratur juga bisa meningkatkan jangkauan gerakan dan mobilitas sendi, kekuatan otot, mengurangi kekakuan dan meningkatkan energi.
"Cobalah tiga atau empat sesi olahraga 10 menit sepanjang hari jika itu lebih cocok untuk Anda daripada melakukan olahraga terlalu berat," saran Versus Arthritis (VA).
Baca Juga: Para Ilmuwan Temukan 24 Varian Virus Corona pada Kelelawar
Jika Anda mengalami nyeri sendi, mulailah dari olahraga ringan secara bertahap dan meningkatkannya seiring waktu.