Suara.com - Penularan Covid-19 masih terus terjadi di setiap benua. Update terbaru per Minggu (21/3) pukul 08.10 WIB, total kasus positif Covid-19 diseluruh dunia telah mencapai 123,4 juta.
Ada tambahan 493.887 orang baru terinfeksi dalam 24 jam terakhir. Dari ratusan juta yang telah terinfeksi itu, sebanyak 2.721.187 orang di antaranya meninggal dunia.
Sementara jumlah orang yang telah dinyatakan sembuh dalam satu tahun terakhir telah mencapai 99,39 juta orang. Dalam satu hari dilaporkan 341.079 orang diseluruh dunia berhasil sembuh dari Covid-19.
Asia jadi benua kedua yang melaporkan kesembuhan harian terbanyak, setelah Eropa. Tercatat 85.294 orang telah negatif Covid-19 dalam satu hari di Asia. Kesembuhan paling banyak dilaporkan India dengan jumlah 22.970 orang.
Baca Juga: Dokter: Ibu Hamil Tidak Sarankan untuk Suntik Vaksin COVID-19
Negara dengan jumlah infeksi Covid-19 terbanyak se-Asia itu telah mencatatkan lebih dari 11,12 juta kesembuhan dari total kasus 11,59 juta. Hingga kini India masih memiliki 310.801 kasus aktif Covid-19.
Bagaimana Indonesia di antara negara Asia? Laporan kesembuhan Indonesia selama 24 jam terakhir ini menjadi yang terbanyak kelima setelah Jordania (6.302 orang), Iran (7.912 orang) Turki (18.815 orang), dan tentunya India.
Indonesia melaporkan kesembuhan sebanyak 5.760 orang dalam satu hari. Sehingga jumlah orang di Indonesia yang sudah sembuh dari infeksi Covid-19 telah mencapai 1,28 juta dari total 1,45 juta kasus. Hingga kini jumlah kasus aktif di Indonesia masih tercatat 131.616 orang.
Kasus aktif Indonesia jadi terbanyak keempat di Asia, setelah India (310.801 kasus), Iran (195.475 kasus), dan Turki (155.163 kasus).
Baca Juga: Vaksin AstraZeneca Disebut Mengandung Babi, Begini Respons Tokoh Riau