Suara.com - Sikat gigi teratur minimal dua kali sehari memang penting untuk menjaga kesehatan mulut. Tetapi, banyak orang mungkin lupa untuk menjaga kebersihan lidah.
Padahal lidah adalah tempat berkembangnya bakteri yang penting untuk jaga kebersihannya setiap hari. John D. Kling, DDS, mengatakan bakteri akan menumpuk di area lidah di antara indra perasa dan struktur lidah lainnya.
"Ada banyak celah di seluruh lidah dan bakteri akan bersembunyi di area ini jika tak dibasmi," jelas John D. Kling dikutip dari Express.
Bakteri di lidah ini bisa menyebabkan bau mulut hingga kerusakan gigi. Jadi, penting untuk menjaga kesehatan lidah guna mecegah berbagai masalah kesehatan mulut di masa depan.
Baca Juga: Selain Alkohol, Obesitas dan Diabetes Juga Bisa Memicu Kerusakan Hati
Cara Membersihkan Lidah
Anda tidak memerlukan peralatan khusus untuk membersihkan lidah, karena yang Anda butuhkan hanyalah sikat gigi yang halus.
Anda bisa menyikat bagian lidah yang depan dengan tekanan lembut dan gerakan maju mundur. Mulailah dari bagian belakang lidah dan gerakkan ke bagian depan lidah beberapa kali pada sudut yang berbeda.
Setelah itu, bilas mulut dengan air setelah dibersihkan dan jangan lupa membersihkan sikat gigi yang digunakan.
"Setelah membersihkan lidah Anda, baik pakai sikat gigi atau pembersih lidah lainnya, gunakan obat kumur dan bersihkan sikat gigi," jelasnya.
Baca Juga: Pasien Diabetes Ingin Lebih Mudah Kontrol Gula Darah, Begini Caranya
Anda juga bisa konsultasi dengan ahli mengenai metode pembersihan lidah yang tepat dan aman. Hal terpenting, jangan terlalu sering menyikat lidah karena bisa menyebabkan pendarahan.
Selain menjaga kebersihan lidah gigi, beberapa orang juga suka menggunakan obat kumur untuk kesehatan mulutnya. Dokter gigi juga merekomendasikan flossing secara teratur untuk menjaga gigi tetap bersih dan pemeriksaan gigi teratur.