5 Jenis Minuman yang Bahaya Bagi Tubuh, Pantang Dikonsumsi Rutin!

Jum'at, 26 Februari 2021 | 09:59 WIB
5 Jenis Minuman yang Bahaya Bagi Tubuh, Pantang Dikonsumsi Rutin!
Ilustrasi minuman kurang menyehatkan (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

3. Soda berwarna gelap

Soda memang memiliki kandungan nutrisi buruk. Khususnya soda berwarna gelap lebih tidak menyehatkan bagi tubuh.

"Asam fosfat dalam soda hitam membuatnya lebih buruk bagi kesehatan Anda daripada soda bening," jelas Megan Wong, RD, ahli gizi terdaftar di AlgaeCal.

Wong mengatakan terlalu banyak asam fosfat dapat menyebabkan hilangnya kalsium pada tulang. Inilah mengapa banyak studi mengaitkan asupan minuman berkarbonasi dengan penurunan kepadatan mineral tulang dan tisiko patah tulang.

Minuman kemasan [shutterstcok]
Minuman kemasan rasa buah [shutterstcok]

4. Minuman rasa buah

Hanya karena ada kata 'buah', bukan berarti cairan yang diminum menyehatkan.

"Selain tinggi kalori dari gula, karena dalam bentuk cair, minuman rasa buah lolos dari sebagian besar proses pencernaan dan diserap langsung ke aliran darah yang dapat menyebabkan lonjakan gula serta resistensi insulin," ujar Heather Hanks, MS, ahli nutrisi dari Instapot Life.

5. Teh manis

Minuman sejuta umat. Banyak orang mengonsumsinya setelah makan.

Baca Juga: Cara Mudah Kontrol Gula Darah Pasien Diabetes dan 4 Berita Kesehatan Lain

Apabila tidak diberi pemanis, teh tertentu bisa menjadi sumber antioksidan yang baik. Namun teh manis hanya menganding banyak gula dan kafein.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI