Penelitian baru dari Kanada, menemukan obat asam urat antiinflamasi yang disebut colchicine bisa mengurangi tingkat risiko rawat inap dan kematian akibat virus corona Covid-19 secara siginifikan.
2. Aspirin
Studi baru menemukan orang yang minum aspirin mungkin mengalami gejala virus corona Covid-19 yang lebih ringan. Menurut jurnal Anesthesia and Analgesia yang mengevaluasi 400 pasien Covid-19, 43 persen lebih kecil risikonya menjalani perawatan ICU karena minum aspirin.
Lalu, 44 persen kecil kemungkinannya membutuhkan alat bantu ventilator dan 47 persen lebih kecil risikonya meninggal dunia karena aspirin.
3. Inhaler
Menurut sebuah penelitian, semprotan hidung atau inhaler bisa memiliki efek besar pada virus corona Covid-19. Inhaler mampu membantu mengurangi jumlah virus corona yang aktif hanya dalam 25 menit.
4. Pengencer darah
Penggumpalan darah adalah masalah umum yang memengaruhi sekitar sepertiga pasien virus corona Covid-19. Tapi, studi yang dipublikasikan di The BMJ, menemukan orang yang diberi pengencer darah dalam waktu 24 jam setelah dirawat di rumah sakit, risiko kematiannya berkurang 34 persen.
Baca Juga: Diduga Terbawa Pelancong, Ahli Medis Desak WHO Cari Asal-usul Virus Corona