Tak Kalah Bernutrisi, Ketahui Manfaat Mengonsumsi Oat Milk

Baik untuk yang sedang diet, beta-glukan dalam oat milk dapat membantu memperlambat pencernaan dan membuat Anda merasa kenyang lebih lama.
Suara.com - Selain susu almond, oat milk atau susu gandum bisa menjadi alternatif untuk para vegan maupun mereka yang alergi pada susu sapi.
Oat milk dibuat dengan cara merendam steel-cut oats atau rolled oats yang dicampur dengan air. Setelah itu, cairan disaring melalui kain katun tipis, menghasilkan jenis susu yang kental dan berbusa.
Dilansir dari Boldsky, karena oat milk dibuat dari oat yang disaring, maka akan banyak nutrisi oat utuh yang terbuang. Karenanya, oat milk kemasan yang dijual di pasaran biasanya diberi tambahan vitamin A, vitamin D, riboflavin, kalsium hingga potasium.
Oat milk juga mengandung beta-glukan (serat larut), protein dan memiliki kandungan lemak jenuh yang rendah. Selain itu oat milk bebas dari alergen yang ditemukan pada jenis susu lain.
Baca Juga: Cuma Modal Susu Cair! Bikin Masker Ajaib Bersihkan Pori-Pori, Wajah Jadi Glowing Alami
Namun, apa saja sih manfaat dari mengonsumsi oat milk?
1. Menurunkan kadar kolesterol
Seperti yang sudah disebutkan, oat milk mengandung beta-glukan. ini membantu menjaga kesehatan jantung dengan menjaga kadar kolesterol tetap terkendali. Sebuah studi yang diterbitkan dalam Annals of Nutrition and Metabolism menemukan bahwa pria dengan kolesterol tinggi yang minum susu oat selama lima minggu mengalami penurunan yang signifikan dalam kadar kolesterol LDL.

2. Baik untuk kesehatan tulang
Oat milk diperkaya dengan kalsium dan vitamin D, dua nutrisi penting yang membantu membangun tulang yang kuat dan padat. Kalsium dibutuhkan untuk memelihara tulang yang kuat dan sehat dan meningkatkan asupannya menurunkan risiko patah tulang. Dan vitamin D bekerja dengan meningkatkan penyerapan kalsium untuk lebih meningkatkan kesehatan tulang. Kalsium dan vitamin D terkait dengan kesehatan tulang dan mengurangi risiko osteoporosis
Baca Juga: Promo Susu Anak Indomaret April 2025, Lumayan Bikin Hemat Kantong
3. Membantu menurunkan berat badan