Suara.com - Bagi pasutri atau pasangan suami istri yang sudah merindukan kehadiran buah hati, hal-hal yang bisa meningkatkan kesuburan akan menjadi perhatian.
Menurut penuturan Amelia McLennan, MD, spesialis pengobatan janin ibu di UC Davis Medical Center, pasangan yang sehat dan rutin melakukan hubungan intim di masa subur akan memiliki potensi hamil yang tinggi.
Dan menurutnya, biasanya sekitar 80% pasangan suami istri akan mengalami kehamilan dalam jangka waktu 6 bulan sampai setahun. Akan tetapi, kondisi ini tentu tidak dialami semua pasangan suami istri karena ada yang juga mengalami kasus sulit mendapatkan keturunan.
Oleh karenanya, yuk simak beberapa kebiasaan baik yang bisa meningkatkan kesuburan, yang bisa Anda dan pasangan coba lakukan di rumah.
1. Rutin Sarapan secara Teratur

Sebagian orang tidak melakukan rutinitas sarapan secara teratur. Padahal, kebiasaan sarapan ternyata bisa membantu masalah kesuburan yang ada pada pasangan, lho.
Penelitian mengungkapkan bahwa makan sarapan secara teratur akan mengurangi risiko polycystic ovary syndrome (PCOS), yakni hormon penyebab utama kemandulan. Karenanya, perempuan sangat disarankan untuk makan sarapan tinggi karbohidrat, seperti oatmeal, sereal, dan roti dengan selai, agar kesuburan meningkat dan bisa segera mendapatkan buah hati.
2. Membatasi Minum Kopi dan Asupan Kafein

Untuk Anda yang sedang merencanakan kehamilan, sebaiknya segera mengurangi asupan minuman dan makanan berkafein, seperti kopi. Minum kopi memang menjadi candu dan favorit bagi sebagian orang. Akan tetapi, kopi bisa berpengaruh negatif terhadap peluang kehamilan.
Baca Juga: 7 Tanda Kemandulan Ini Sering Tak Disadari
Berapa takaran minum kopi yang ideal untuk wanita yang sedang merencanakan kehamilan?