Suara.com - Untuk merayakan ulang tahun anak, sebagian orangtua sering kali rela mendekorasi rumah sendiri. Tak perlu jasa dekorasi, Anda bisa melakukannya sendiri loh!
Selama Anda tahu trik yang harus dilakukan dalam dekorasi rumah, perayaan ulangtahun anak tetap akan terlihat kece dari hasil tangan sendiri.
Art designer Rika Rachmawati membagikan tips mendekorasi rumah untuk ulang tahun anak hal terpenting adalah menentukan tema pesta.
"Pertama kali coba dekor cari temanya dulu. Misal mau tema hello kitty, mungkin kalau anak laki-laki tema superhero. Dari itu bisa tentukan warna untuk dekorasi," kata Rika saat siaran langsung Instagram bersama Orami Parenting, Minggu (6/2/2021).
Baca Juga: 8 Rekomendasi Tanaman Rambat Untuk Hiasi Area Rumah
Tema akan pilihan warna untuk dekorasi. Rika menyarankan sebaiknya gunakan maksimal tiga warna. Karena jika terlalu banyak warna yang digunakan berpotensi membuat dekorasi menjadi terlalu mencolok dan mengganggu pandangan.
"Kecuali karena temanya rainbow, memang pakai banyak warna. Tapi untuk tema khusus paling banyak 3 warna aja. Kalau saya karena tema kitten, anak kucing, jadi pakai warna pink, hitam, putih. Kalau gak mau pakai hitam bisa pakai turunan warna pink. Misalnya ungu," ucapnya.
Ia melanjutkan, peralatan yang harus disiapkan berupa solatip kertas berukuran kecil dan besar, gunting, tali rami, tali transparan, balon huruf dan angka, juga rumbai. Setelah itu menentukan sudut rumah yang akan digunakan untuk tempat perayaan ulangtahun.
Menurut Rika, sebaiknya pilih sudut rumah dengan dinding polos dan berfat putih. Tujuannya agar memudahkan dekorasi dan bisa sesuai dengan setiap warna yang ditentukan.
"Kalau warna dinding rumah tidak warna putih, bisa gunakan kain warna putih. Karena putih polos untuk membuat dekor lebih terlihat jadi usahakan warna bidang warna putih," tuturnya.
Baca Juga: 5 Inspirasi Dekorasi Rumah Untuk Hidupkan Nuansa Imlek
Setelah semua hal tersebut disiapkan dekorasi pun bisa dimulai sesuai dengan selera. Tips dari Rika, sebelum mulai menempel berbagai aksesoris pada dinding, tempelkan dahulu solatip kertas.
"Gunakan solatip kertas untuk dasarnya jadi tidak merusak cat tembok," ujarnya.