Suara.com - Bagi penggemar drama Korea Selatan, mungkin sudah tidak tidak sabar menanti Mr. Queen episode 17 tayang. Melanjutkan cerita setelah Ratu Kim So Yong (Shin Hye Sun) yang diumumkan hamil alias mengandung anak Raja Cheoljong (Kim Jung Hyun).
Tidak sedikit penonton yang bertanya-tanya, mengapa ratu bisa hamil? Pasalnya jika mengikuti jalan cerita, keduanya baru sekali melakukan hubungan suami istri, dan beberapa hari setelahnya dinyatakan hamil.
Meski begitu, tidak sedikit penonton yang menyampaikan rasa sukacitanya menyambut kehamilan sang ratu.
Terlepas dari itu, ada pertanyaan menggelitik yang membuat penasaran, yaitu bisakah perempuan hamil meski baru sekali melakukan hubungan seks?
Baca Juga: Usai Berhubungan Seks, 6 Kebiasaan Ini Sebaiknya Dihindari
Mengutip Teens Health, Sabtu (6/2/2021) menurut Dokter Pediatrik Endokrinologi, dr. Steven A. Dowshen, MD's seorang perempuan bisa tetap hamil meski pertama kali ia melakukan hubungan seks.
"Selama seorang perempuan melakukan hubungan seks melalui vagina dengan seorang lelaki, maka ia berisiko hamil. Bahkan meski lelaki tersebut mengeluarkan spermanya di luar vagina tapi posisinya berdekatan dengan vagina, ia tetap bisa hamil," terang dr. Steven.
Sementara itu mengutip Healthline, kehamilan bisa terjadi saat terjadinya pertemuan antara sperma dan sel telur dalam waktu beberapa menit hingga 12 jam setelah lelaki melakukan ejakulasi di dalam rahim.
Sedangkan untuk meningkatkan peluang kehamilan, maka hubungan seks tanpa alat kontrasepsi termasuk juga kondom, harus dilakukan saat perempuan dalam masa kesuburan, yaitu kondisi di mana sel telur sudah mencapai ovulasi atau siap untuk dibuahi sperma.
Perlu diingatkan juga, meski sekali ejakulasi lelaki bisa melepaskan hingga 280 juta sperma, namun sperma-sperma ini harus dipastikan kualitasnya untuk meningkatkan peluang kehamilan.
Baca Juga: Cegah Masalah Kesehatan Usai Berhubungan Seks, Hindari 6 Kebiasaan Ini
Dalam kondisi normal dan sehat, sperma juga bisa hidup selama beberapa hari di dalam saluran reproduksi perempuan, sehingga kehamilan bisa terjadi dalam beberapa menit hingga beberapa hari setelah proses ejakulasi.