Suara.com - Vitamin B12 adalah nutrisi penting bagi kesehatan tubuh secara fisik maupun mental. Karena itu, kekurangan vitamin B12 bisa memengaruhi tubuh dengan berbagai cara.
Ada 3 gejala fisik yang seharusnya diwaspadai sebagai tanda kekurangan vitamin B12. Karena dilansir dari Express, sering kali seseorang mengabaikan tanda-tanda ini sebagai kekurangan vitamin B12.
Padahal kekurangan vitamin B12 yang diabaikan akan berdampak banyak pada kesehatan tubuh secara menyeluruh.

1. Glositis dan sariawan
Glositis adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan lidah meradang. Saat seseorang menderita glositis, lidah akan berubah warna dan bentuknya yang menyebabkan nyeri, merah dan bengkak.
Peradangan ini juga membuat lidah terlihat lebih mulus, karena benjolan kecil di lidah yang berisi pengecap meregang dan menghilang.
Salah satu efek samping yang lebih serius dari kekurangan vitamin B12 adalah kerusakan saraf. Kondisi ini bisa terjadi seiring waktu, karena vitamin B12 merupakan kontributor penting pada jalur metabolisme yang menghasilkan mielin zat lemak.
2. Gangguan penglihatan
Salah satu gejala kekurangan vitamin B12 adalah penglihatan kabur atau terganggu. Kondisi ini bisa terjadi ketika kekurangan vitamin B12 dan tidak diobati, sehingga menyebabkan kerusakan sistem pada saraf optik yang mengarah ke mata.
Baca Juga: Waduh! China Temukan Virus Corona Dalam Bir Impor dari Amerika Serikat
3. Kelemahan atau kelelahan