Orangtua Harus Waspada, Ini 9 Ciri Bipolar pada Anak

Vania Rossa Suara.Com
Senin, 25 Januari 2021 | 06:26 WIB
Orangtua Harus Waspada, Ini 9 Ciri Bipolar pada Anak
Ilustrasi ciri anak bipolar. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Meski terdengar janggal, nyatanya anak kecil pun sudah bisa mengidap gangguan bipolar, lho. Dengan mengetahui ciri dari gangguan ini sedari kecil, orangtua bisa melakukan beberapa cara untuk menghindari efek negatifnya yang lebih besar di masa depan. Sama seperti gangguan bipolar orang dewasa, bipolar pada anak juga menyebabkan perubahan suasana hati dari tingkat hiperaktif atau mania (ceria) yang tinggi ke tingkat depresi (sedih) serius.

Nyatanya, anak-anak memang kerap mengalami emosi yang naik-turun. Akan tetapi, jika hal ini terjadi sampai mengganggu kehidupannya dan menyebabkan masalah, maka orangtua harus mewaspadai hal ini dan menyikapinya dengan lebih serius. Kali ini, theAsianparent membagikan beberapa ciri-ciri gangguan bipolar pada anak yang harus diketahui orangtua:

1. Perilaku hiperaktif, impulsif, dan agresif
Anak-anak yang memiliki gejala bipolar biasanya memiliki perilaku yang tidak pantas secara sosial, seperti hiperaktif, impulsif atau tidak memikirkan dampak dari perbuatannya, dan agresif atau sebuah emosi yang meluap-luap.

2. Perilaku berisiko dan sembrono yang berbeda dengan karakter sehari-harinya
Salah satu ciri bipolar selanjutnya adalah perubahan karakter yang tiba-tiba, misalnya anak menjadi lebih sembrono dan menjadi berperilaku lebih berisiko daripada sebelumnya.

3. Perubahan suasana hati yang parah
Saat anak terindikasi mengidap bipolar, biasanya ia akan memiliki perubahan suasana hati yang parah dan berbeda dari perubahan suasana hati yang biasa.

4. Insomnia
Insomnia dan gejala sulit tidur bisa menjadi ciri dari bipolar pada anak.

5. Sulit berkonsentrasi
Anak kecil memang memiliki rentang konsentrasi yang terbatas. Akan tetapi, jika ia tidak memiliki kemampuan untuk berkonsentrasi terhadap apapun, bisa jadi ini menjadi salah satu ciri bipolar pada dirinya selain dari fluktuasi emosi yang sudah disebutkan di atas.

6. Memiliki pikiran atau keinginan bunuh diri
Salah satu hal yang cukup signifikan dari anak bipolar adalah memiliki pikiran dan keinginan untuk bunuh diri. Jika anak sampai memiliki pikiran seperti ini, orangtua harus segera melakukan pendekatan secara intensif, dan kalau perlu minta bantuan profesional.

7. Merasa dirinya lebih baik dibandingkan anak lainnya
Ciri bipolar lainnya adalah anak kerap merasa dirinya lebih baik dibandingkan dengan anak lain sebayanya.

Baca Juga: Marshanda Pernah Coba Atasi Bipolar Tanpa Pengobatan, Apakah Bisa?

8. Mudah tersinggung
Anak dengan gejala bipolar umumnya memiliki suasana hati yang tertekan atau mudah tersinggung hampir sepanjang hari.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI