Suara.com - Menteri Luar Negeri Zimbabwe, Sibusiso Moyo telah meninggal dunia karena terinfeksi virus corona Covid-19. Pemerintah Zimbabwe mengumumkan kematian Sibusiso pada kemarin Rabu (20/1/2021).
Semasa hidup, Sibusiso Moyo mengawali karirnya dengan menjadi jenderal militer yang mengumumkan kudeta terhadap Presiden Presiden Robert Mugabe di televisi pada 2017 silam.
Sebelumnya, Moyo yang meninggal pada usia 61 tahun kurang dikenal publik. Moyo mulai dikenal menjadi wajah kudeta ketika mengumumkan bahwa angkatan militer telah menempatkan Mugabe sebagai tahanan rumah ketika kendaraan lapis baja meluncur ke ibu kota, Harare.
Kudeta tersebut mengakhiri pemerintahan Mugabe selama 37 tahun di Zimbabwe. Kemudian, Mugabe meninggal dunia pada September 2019.
Baca Juga: Ahli Sebut Tes Covid-19 Harian Bisa Cegah Penyebaran Virus Corona
Setelah insiden itu, Moyo diangkat menjadi menteri luar negeri Zimbabwe usai Presiden Emmerson Mnangagwa mengambil alih kekuasaan dengan dukungan militer. Sampai akhirnya, Moyo meninggal dunia karena virus corona pada tahun 2021 ini.
"Dia meninggal karena virus corona di rumah sakit setempat kemarin Rabu," kata juru bicara Mnangagwa, George Charamba dikutip dari Aljazeera.
Saat ini, Zimbabwe sedang berusaha bangkit dari pandemi virus corona Covid-19 dengan jumlah kasus infeksi dan kematian yang dikonfirmasi setiap harinya.
Sebelum Sibusiso Moyo, Presiden Emmerson Mnangagwa juga telah mengumumkan kematian menteri kabinet lainnya, Ellen Gwaradzimba, yang meninggal karena virus corona Covid-19 pada minggu lalu.
Baca Juga: Fobia Jarum Suntik? Kenali Ciri-Ciri Trypanophobia!