Suara.com - Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah menyatakan bahwa penyakit jantung adalah penyebab utama kematian di dunia dan diikuti oleh kanker sebagi penyebab kedua.
Semua orang bisa berisiko menderita dua penyakit kronis tersebut. Tetapi, gaya hidup dan diet sehat bisa melindungi tubuh dari penyakit jantung dan kanker.
Salah satunya adalah minum tes serai untuk membantu mengurangi risiko penyakit jantung. Manfaat minum tes serai untuk kesehatan jantung berasal dari caranya menangkis dua prekursor utama penyakit jantung, yakni tekanan darah tinggi dan kolesterol tinggi.
Dalam sebuah penelitian observasional, 72 relawan laki-laki diminta minum teh serai dan teh hijau. Hasilnya, mereka yang minum teh serai mengalami penurunan tekanan darah sistolik sedang dan peningkatan tekanan darah diastolik ringan.
Baca Juga: Varian Baru Virus Corona, Pasien Alami Gejala Sariawan Hingga Ruam Kulit
Selain itu dilansir dari Express, mereka juga memiliki detak jantung yang jauh lebih rendah. Tekanan darah sistolik dan diastolik adalah dua angka yang digunakan untuk membaca tekanan darah tinggi.
Serai juga terbukti mengurangi kolesterol tinggi, yakni zat berlemak yang bisa menyumbat arteri Anda. Sebuah studi dalam Jurnal Penelitian & Teknologi Farmasi Lanjutan menunjukkan bahwa ekstrak minyak serai membantu menurunkan kolesterol pada hewan.
Penurunan kolesterol tentu tergantung pada dosisnya. Terlebih lagi, penelitian pada tikus menentukan jangka panjang hingga 100mg minyak esensial serai setiap hari.
Sementara itu, penelitian lain juga menemukan bahwa serai bisa membantu melawan kanker. Serai bekerja dengan mematikan sel kanker secara langsung atau meningkatkan sistem kekebalan.
Sehingga tubuh akan lebih mampu melawan kanker dengan sendirinya. Temuan ini memperkuat hubungan antara teh serai dalam mengurangi risiko kanker.
Baca Juga: Sembuh dari Virus Corona, Pria Ini Malah Punya Banyak Abses di Paru
Namun, penelitian lebih lanjut mengenai manfaat minum tes serai masih diperlukan, terutama melihat efek sampingnya dari minyak serai.